Persija Siap Hadapi Siapapun!

Discussion in 'Bola' started by baca bola, Jul 24, 2019.

  1. baca bola

    baca bola New Member

    Joined:
    Jul 2, 2019
    Messages:
    50
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    [​IMG]

    Persija Tidak Takut Sambangi Stadion Angker PSM Makassar. Winger Persija Jakarta Riko Simanjuntak tidak ciut melihat rekor impresif PSM Makassar di kandang sendiri. Berbekal kemenangan 1-0 pada leg pertama, dia yakin bisa membawa Macan Kemayoran juara Piala Indonesia.

    Persija unggul tipis berkat gol Ryuji Utomo di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (21/7/2019). Hasil itu menjadi modal sebelum menyambangi Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Minggu (28/7/2019).

    "Penting kami punya modal terlebih dahulu untuk melawan PSM di Makassar. Kami tahu di sana akan sulit meraih kemenangan. Kami akan kerja keras dan memiliki motivasi berlipat," ungkap Riko Simanjuntak.

    Pada partai pertama, Persija sempat dibuat frustrasi permainan PSM. Beruntung Ryuji Utomo memecah kebuntuan lewat gol di menit ke-88.

    [​IMG]

    Riko mengaku puas dengan cara Persija bermain dan meraih kemenangan. Apalagi, PSM bermain bertahan dan hanya mengandalkan serangan balik sepanjang pertandingan.

    Persija bakal bertanding di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin yang dikenal angker bagi lawan. Buktinya, delapan tim terakhir yang berkunjung ke sana seluruhnya tumbang.

    Nama teranyar yang mampu meraih kemenangan di sana adalah Persela Lamongan. Mereka berjaya 3-2, April 2018.

    "Mereka tak memiliki banyak peluang. Jadi, kami melakukan tekanan lebih besar. Saya rasa pemain sudah melakukan instruksi pelatih dengan baik," ujar Riko.

    Selalu update berita bola terbaru seputar Berita Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com
     
  2. blackking

    blackking Well-Known Member

    Joined:
    Sep 1, 2016
    Messages:
    2,264
    Likes Received:
    157
    Trophy Points:
    63
    Yang namanya team besar harus berani lah lawan siapapun, terlepas dari kalah dan menang yang penting berani dulu, kadang-kadang yang main pada bersahabat tapi suporternya yang berantem, sering ada supporter meninggal karena tawuran
     
Loading...

Share This Page