Nike Kembali Hadirkan Sepatu "Self-Lacing" dengan Harga yang Lebih Wajar

Discussion in 'General Sports' started by Ikhlas, Nov 15, 2016.

  1. Ikhlas

    Ikhlas Member

    Joined:
    Oct 26, 2016
    Messages:
    119
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]

    Bagi Anda yang kehabisan sneaker edisi spesial Nike Mag dengan fitur self-lacing, maka kini merupakan kesempatan bagi Anda untuk mendapatkan sepatu dengan fitur serupa dengan harga yang lebih bersahabat.

    HyperAdapt merupakan sepatu terbaru keluaran Nike dengan fitur serupa seperti yang ada di film Back to the Future, yang mana tali sepatu tersebut bisa mengikat secara otomatis.

    Jika harga Nike Mag mencapai ratusan ribu dollar AS, maka Nike HyperAdapt dibandrol dengan harga yang "cukup wajar" yaitu sekitar 720 dollar AS atau setara dengan 9,6 juta rupiah.

    Meski harga yang dibandrol termasuk tinggi untuk ukuran sepatu yang akan dirilis pada 1 Desember mendatang, tapi Nike percaya bahwa orang-orang mau membayar harga premium untuk sebuah sepatu dengan desain sederhana yang sudah ditanamkan teknologi self-lacing.

    Sepatu ini dilengkapi dengan wireless charging pada bagian solnya yang bisa mengeluarkan cahaya. Saat diisi penuh, baterai ion-lithium yang menjadi daya sepatu tersebut bisa bertahan sampai dua minggu dan hanya membutuhkan waktu 3 jam saat diisi ulang.

    Tambahan lainnya adalah keberadaan lampu LED pada bagian tumit sepatu untuk menunjukkan tingkatan dayanya. Saat lampu LED menunjukkan warna biru, maka tandanya sepatu tersebut terisi penuh. Jika lampu LED menguning, berarti tinggal sedikit daya baterai yang tersisa. Jika warna merah yang muncul, berarti Anda harus buru-buru mengisi daya ulangnya.

    Situs Mashable menyebutkan harga yang terkesan tinggi tersebut jika dibandingkan dengan barang kategori sama seperti smartphone atau headphone Bluetooth kategori high end, maka harga wearable tech ini terlihat lebih masuk akal. (sumber)
     

    Attached Files:

  2. jadi pengen beli sepatu nike:D
     
Loading...

Share This Page