Mobil Sejuta Umat Ini Harganya Dibawah 200 Juta, Mau Beli?

Discussion in 'Otomotif' started by almazia, Jul 27, 2019.

  1. almazia

    almazia New Member

    Joined:
    Sep 6, 2016
    Messages:
    2
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Bagi agan yang udah punya mobil, dan pengen ganti yang baru karena udah bosen. Atau emang baru pertama kali beli mobil, tapi sayangnya budget terbatas. Tenang aja gan, nyari mobil baru dengan budget pas pasan emang ga gampang. Tapi bukan akhir dari dunia juga loh, soalnya ini ada beberapa mobil yang harganya kurang dari 200 juta. Baca sampe bawah ya, biar gw kasih tau hehe.

    1. Toyota Avanza, Calya
    [​IMG]
    Salah satu mobil sejuta umat, Avanza, punya satu varian mobilnya yang punya harga dibawah 200jt gan. Avanza tipe 1.3 E M/T dibandrol dengan harga OTR 191.1jt. Tipe ini dibekali layar hiburan baru serta AC yang bisa diatur secara digital.

    Saudara barunya, Calya, juga memiliki range harga 138-156jt, untuk 3 tipe mobil yang berbeda. Jika kalian mencari mobil 7 seater, avanza dan calya bisa jadi pilihan gan.

    2. Daihatsu Xenia, Sigra
    [​IMG]
    Kembaran Avanza, Daihatsu Xenia punya 3 tipe mobil yang kurang dari 200jt. Tipe terendah, 1.3 X MT harganya 186jt. Sedangkan yang tipe matic nya, seharga 197jt.

    Berbeda dengan Sigra yang merupakan kembaran Toyota Calya, paling murah bisa didapatkan dengan harga 108jt untuk tipe 1.0 D MT. Dan yang paling mahal tipe 1.2 R Deluxe AT seharga 150jt.

    3. Honda Mobilio dan Brio
    [​IMG]
    Honda memiliki satu varian Mobilio dengan harga jual di bawah Rp 200 juta. Honda Mobilio tipe S M/T dijual seharga Rp 194 juta. Varian Mobilio S M/T, memiliki mesin 1496 cc, dengan 4 silinder yang menghasilkan tenaga 116 hp dan Torsi 145 Nm. Selain Mobilio, lo juga bisa membeli hatchback Brio RS seharga RP 176-191 juta.

    Itu dia mobil sejuta umat dibawah 200 juta yang bisa kalian bawa pulang gan. Tinggal pilih mau merek dan tipe kaya apa, sesuaikan pula dengan budget yang lo punya.
     
  2. Remmy

    Remmy Member

    Joined:
    Dec 5, 2017
    Messages:
    514
    Likes Received:
    27
    Trophy Points:
    28
    model nya udah bagus2 , ga keliatan kaya mobil murah
     
Loading...

Share This Page