Membeli di Tempat Jual Kacamata Online, Ini Persiapan yang Harus Anda Lakukan!

Discussion in 'Online Business' started by sdkrahman, Dec 29, 2016.

  1. sdkrahman

    sdkrahman Member

    Joined:
    Mar 26, 2015
    Messages:
    187
    Likes Received:
    22
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]
    Membeli di Tempat Jual Kacamata Online, Ini Persiapan yang Harus Anda Lakukan!

    Dengan semakin banyaknya pilihan tempat belanja online, Anda pun bisa berhemat waktu karena tak perlu meninggalkan rumah ataupun tempat kerja Anda untuk membeli barang. Produk yang tersedia pun banyak, salah satunya adalah jual kacamata. Bahkan yang dijual pun tak sekedar kacamata fashion seperti sunglasses, karena kacamata minus untuk yang rabun jauh pun juga tersedia.

    Ada banyak alasan kenapa membeli di tempat yang jual produk kacamata online jauh lebih menguntungkan daripada membeli secara offline. Ini beberapa di antaranya:

    · Cepat dan praktis - kepraktisan transaksi online, apalagi setelah munculnya alat transaksi e-money seperti Dompetku Plus dari Indosat Ooredoo, membuat belanja online lebih cepat, di samping kepraktisan karena Anda tak perlu keluar rumah.

    · Harga lebih rendah - karena Anda tak perlu membayar harga sewa yang harus ditanggung oleh pemilik usaha kacamata untuk tempat berjualannya.

    · Banyak pilihan - toko online menyediakan lebih banyak pilihan lantaran tak dibatasi oleh tempat yang tersedia.

    · Upload foto dengan frame - beberapa online shop bahkan menawarkan fasilitas untuk upload foto Anda, yang bisa Anda gunakan untuk mencari tahu kecocokan kacamata dengan bentuk wajah.

    Tentu saja, pembelian online tak menutup adanya kekurangan dari metode ini, seperti tak mampunya pembeli mencoba kacamata langsung, ataupun hilangnya bantuan langsung dari ahlinya. Tapi ini semua bisa diatasi jika Anda bersiap-siap dengan melakukan ini:


    · Tahu persis berapa minus kedua mata Anda setelah pemeriksaan terbaru, sehingga Anda bisa langsung menentukan ukuran lensa.
    · Mampu memperkirakan ukuran frame dari kacamata yang Anda miliki sekarang.
    · Mengetahui jenis dan tipe lensa yang Anda perlukan.
    · Membaca baik-baik aturan dan ketentuan yang sudah diberikan online shop, termasuk urusan refund dan return barang.

    Dengan bekal tersebut, maka Anda sudah siap untuk memesan kacamata secara online. Pastikan bahwa Anda memesan kacamata Anda dari tempat yang jual kacamata dengan memberikan jaminan. Kalau Anda memiliki jaminan, maka setidaknya ketika kacamata yang sudah sampai rumah ternyata tak sesuai dengan yang Anda inginkan, atau ternyata tak nyaman dipakai, Anda bisa mengganti atau mengembalikannya.
     
  2. Hari Agustomo Nugroho

    Hari Agustomo Nugroho Active Member

    Joined:
    Mar 13, 2015
    Messages:
    1,195
    Likes Received:
    78
    Trophy Points:
    48
    Google+:
    Yang ribet kalau kita belum tahu berapa minus yang pasti antara mata kanan dan mata kiri:D
     
  3. Sugeng Ginanjar

    Sugeng Ginanjar Member

    Joined:
    Nov 18, 2016
    Messages:
    213
    Likes Received:
    10
    Trophy Points:
    18
Loading...

Share This Page