Kuliah di Kota Perantauan? Beberapa Tips Ini Bisa Membantumu Agar Kuliahmu Berjalan dengan Lancar

Discussion in 'Education' started by Muhammad Irfan, Nov 26, 2016.

  1. Muhammad Irfan

    Muhammad Irfan New Member

    Joined:
    Oct 26, 2016
    Messages:
    6
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    3
    Tidak sedikit para mahasiswa baru di sebuah universitas adalah para perantau. Ada yang menyebrang kota, atau bahkan menyebrang pulau. Merantau ke tempat yang baru tentunya menjadi sebuah tantangan baru untukmu. Tantangan untuk mandiri, dan juga untuk membuktikan diri.

    Ini adalah beberapa tips agar kuliahmu di perantauan bisa berjalan dengan lancar

    Adaptasi dengan kota perantauan, itu akan membantumu membantumu memahami kultur kota perantauanmu

    Penting untuk kamu mengetahui kultur-kultur yang ada di kota yang kamu tuju. Kota tempat tinggalmu dengan kota perantauan pastinya sangat berbeda dalam hal kulturnya, bahasanya, dan aturan-aturan yang berlaku. Dengan beradaptasi dengan hal tadi, kamu akan cepat nyaman untuk tinggal di perantauan nanti.

    Pilihlah teman-teman yang bisa kamu percayai selama di perantauan

    Pergaulan di kota-kota besar memang sudah semakin berbahaya. Tapi kamu bisa tahan itu semua dengan membentengi diri dengan iman yang kuat. Dalam dunia perkuliahan, membangun jaringan, mencari link atau teman sebanyak-banyaknya sangatlah bermanfaat untuk masa depanmu nanti. Tidak ada salahnya untuk kamu memiih teman, karena itu akan mempengaruhi pola pikir dan pergaulanmu kedepannya. Hanya saja jangan sampai terjebak ke hal-hal yang buruk karena pergaulanmu. Ada pepatah “jika kamu bergaul dengan tukang minyak wangi, maka kamu akan wangi”. Jika kamu sudah salah dalam memilih teman dalam pergaulan, bisa saja yang akan terjadi adalah perkuliahanmu yang akan kacau. Bahkan bisa juga mengancam masa depan cerahmu.

    Selalu beribadah kepada Yang Maha Kuasa agar selalu diberi perlindungan

    Dengan kesibukanmu yang sangat banyak di kampus, janganlah sampai kamu melupakan yang kewajibanmu sebagai umat beragama kepada Tuhan Yang Maha Esa. Banyak-banyaklah kamu berdoa agar kamu selalu diberikan petunjuk, kemudahan dan kelancaran dan dijauhkan dari segala hal yang buruk dalam beraktivitas di kota perantauan. Dan juga selalu doakan kedua orang tuamu agar selalu diberi kebahagiaan, kesehatan dan umur panjang, agar nanti saat kamu wisuda, mereka bisa mendampingimu dengan menitikkan air mata bahagia pada anak kebanggaannya.

    Jika kamu jatuh sakit, maka kamu harus merawat diri sendiri dan tidak bisa mengandalkan orangtua

    Jangan sepelekan soal kondisi kesehatanmu. Aktivitas di kampus sangatlah padat, tapi jangan sampai kesehatanmu kau abaikan begitu saja. Jangan terlalu dipaksakan jika kondisi sudah tidak memungkinkan. Jika kondisi sudah lelah, yang kamu butuhkan adalah istirahat yan cukup. Dan jika sakit masih berlanjut, kamu bisa pergi ke dokter dengan meminta antar temanmu. Dengan datangnya sakit ini kamu harus mengeluarkan biaya yang ekstra untuk membayar obat-obatan agar bisa segera sembuh. Sakit dan jauh dari orang tua memang sungguh merepotkan, karena akan mengganggu seluruh aktivititasmu. Jadi jagalah kesehatanmu sebaik-baiknya, jaga pola makan dan pola tidur atau istirahat yang cukup, dan diselingi dengan olahraga yang teratur agar ketahanan fisik bisa meningkat.

    Itulah tadi beberapa tips yang bisa kamu gunakan, semoga kuliahmu berjalan dengan lancar, aamiin

    Sumber
     
    Kurnia likes this.
  2. Kurnia

    Kurnia New Member

    Joined:
    Nov 25, 2016
    Messages:
    10
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Masalah nya banyak orang kangen keluarga...
     
  3. apriaja

    apriaja Member

    Joined:
    Aug 17, 2016
    Messages:
    204
    Likes Received:
    27
    Trophy Points:
    28
    Jadi ingat dulu zaman kuliah jauh dari rumah. Banyak suka dan duka, but at the end bikin kita lebih dewsa...*bagus*
     
    Kurnia likes this.
  4. Safari

    Safari Member

    Joined:
    Oct 27, 2016
    Messages:
    124
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Jiwa rantau harus benar-benar kuat .. jngan smpai lembek.... hadapi semua yang ada!! #kangen masa itu.. hhaaa
     
    Kurnia likes this.
  5. Yusup febriansah

    Yusup febriansah Member

    Joined:
    Apr 13, 2016
    Messages:
    571
    Likes Received:
    43
    Trophy Points:
    28
  6. Squline Media

    Squline Media Member

    Joined:
    Oct 20, 2016
    Messages:
    159
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    18
    hidup di perantauan juga jangan boros2 gan, harus hemat
     
  7. dewisaridah

    dewisaridah Member

    Joined:
    Dec 4, 2017
    Messages:
    41
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
Loading...

Share This Page