Khasiat Labu Siam Untuk Penderita Asam Lambung

Discussion in 'Health & Medical' started by Silmi Alimatul, Apr 22, 2019.

  1. Silmi Alimatul

    Silmi Alimatul Member

    Joined:
    Apr 14, 2018
    Messages:
    409
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Mungkin Anda sudah tidak asing lagi dengan sayuran satu ini bukan? Ya labu siam, merupakan salah satu jenis sayuran yang sangat populer dan mudah di temukan di sekitar kita.

    Banyak orang mengkonsumsi labu siam ini secara langsung setelah di rebus. Ada juga yang memanfaatkan labu siam sebagai bahan masakan mereka, seperti saat membuat sayur lodeh dan lainnya.

    Tahukah Anda jika ternyata labu siam sangat baik manfaatnya untuk penderita asam lambung. Hal ini karena labu siam tidak menimbulkan gas pada saat di cerna dalam lambung.

    Selain itu mengkonsumsi labu siam juga bisa membantu meringankan kerja saluran pencernaan dan membantu menetralisir kelebihan asam lambung. Labu siam juga ternyata berperan untuk meringankan gejala pada radang serta iritasi saluran pencernaan.

    Selain itu ternyata labu siam juga mempunyai banyak manfaat lainnya. Dari mulai :

    1. Mampu membantu mengontrol tekanan darah tinggi.
    2. Menurunkan kolesterol jahat.
    3. Menangkal radikal bebas.
    4. Mencegah sembelit atau susah bab.
    5. Membantu menurunkan berat badan.
    6. Dan banyak lagi yang lainnya.

    Sumber : Khasiat Labu Siam Untuk Penderita Asam Lambung
     
Loading...

Share This Page