Ketahui Inilah Gejala Infeksi Gusi

Discussion in 'Health & Medical' started by aisusisursilah, Feb 23, 2019.

  1. aisusisursilah

    aisusisursilah Member

    Joined:
    May 23, 2018
    Messages:
    668
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Infeksi gusi yang merusak jaringan lunak dan tulang yang menyokong gigi atau periodontitis, biasanya bisa menyebar pada bagian tulang gigi lainnya. Infeksi ini biasanya disebabkan oleh peradangan gusi (gingivitis) yang tidak terobati sampai tuntas. Selain itu, jika Anda malas menggosok gigi, hal ini bisa membuat plak menumpuk dan bakteri berkembang menjadi infeksi tersendiri, yakni infeksi gusi.

    Sehingga bakteri yang ada didalam jaringan gusi juga dapat masuk ke aliran darah dan akan menyerang pada organ tubuh yang lainnya, misalnya pada paru-paru dan juga pada jantung. Akibatnya, bagi penderita infeksi pada gusi ini dapat mengalami komplikasi yang lebih serius lagi. Diantaranya: gangguan pernapasan, stroke, bahkan penyakit jantung koroner.

    Berikut ini ada beberapa gejala infeksi gusi diantaranya :
    • Demam
    • Abses dapat menyebabkan nyeri yang menetap dan parah pada satu area.
    • Akan terdapat area yang bengkak dan kemerahan.
    • Sakit gigi yang parah dan dapat menyebar ke tulang rahang, leher atau telinga.
    • Sensitive terhadap makanan dan minuman yang panas dan dingin.
    • Mengalami nyeri saat mengunyah atau menggigit.
    • Gigi menjadi rapuh.
    • Terdapat rasa atau sensasi yang tidak enak pada mulut.
    • Terdapat nanah.
    • Pembengkakan pada wajah atau pipi.
    • Kelenjar getah bening yang lunak dan bengkak di bawah rahang atau pada leher.
    • Terdapat cairan asin yang berbau busuk pada mulut.
     
    Last edited: Feb 23, 2019
Loading...

Share This Page