Instalasi Bahasa Pemrograman Ruby di Windows dan Linux

Discussion in 'Programming' started by Garett, Jun 13, 2016.

  1. Garett

    Garett Super Level

    Joined:
    Apr 13, 2015
    Messages:
    1,104
    Likes Received:
    1,049
    Trophy Points:
    163
    Google+:
    [​IMG]
    Ruby adalah bahasa pemrograman yang mudah untuk dipelajari, bahasa pemrograman ini diciptakan oleh seorang pria bernama Matz di Jepang. Ruby adalah perangkat lunak gratis dan dapat digunakan oleh setiap orang dengan biaya nol. Popularitas Ruby awalnya terbatas ke Jepang, kemudian perlahan-lahan menetes keluar ke seluruh dunia. Hal berubah dengan munculnya Ruby on Rails yang merupakan Framework (kerangka kerja) pengembangan web populer yang ditulis dengan Ruby.

    Mengecek apakah Ruby sudah terinstall atau belum
    Untuk mengecek apakah Ruby sudah terinstal atau belum, buka Terminal di Linux atau PowerShell di Windows dan jalankan eksekusi command-line berikut:
    Code:
    ruby -v
    Bila Ruby belum terinstall, maka muncul pesan Error.

    Installasi Ruby di Windows
    Pada pos ini, versi Ruby yang digunakan adalah 2.2.4 dan metode instalasi menggunakan RubyInstaller. Untuk menginstal Ruby di Windows, kunjungi halaman download Ruby Installer. Pilih Ruby 2.2.4. Pastikan versi arsitektur sistem (x86 / x64).

    Setelah selesai didownload, jalankan instalasi! Bila muncul layar seperti berikut, pastikan anda untuk menceklis kotak "Add Ruby executables to your PATH".

    [​IMG]

    Klik install dan installasi Ruby selesai dalam beberapa detik. Anda perlu restart ulang PowerShell, Bash, atau CommandLine agar Ruby tercantum ke system PATH.

    Installasi Ruby di Linux
    Pada pos ini, installasi Ruby dilakukan pada distro Linux Ubuntu 16 LTS. Installasi Ruby tidak menggunakan paket dari distro, melainkan Ruby Build yang diperoleh dari Rbenv.

    Hal pertama, install dependensi untuk Ruby. Buka Terminal, lalu ketikan:
    Code:
    sudo apt-get update
    sudo apt-get install git-core curl zlib1g-dev build-essential libssl-dev libreadline-dev libyaml-dev libsqlite3-dev sqlite3 libxml2-dev libxslt1-dev libcurl4-openssl-dev python-software-properties libffi-dev git
    Tahap berikutnya, installasi Rbenv lalu Ruby-Build. Rbenv adalah Ruby Version Manager alternatif dari RVM. PERINGATAN!!! UNTUK INSTALLASI RBENV, tidak memerlukan sudo!
    Code:
    cd
    git clone https://github.com/rbenv/rbenv.git ~/.rbenv
    echo 'export PATH="$HOME/.rbenv/bin:$PATH"' >> ~/.bashrc
    echo 'eval "$(rbenv init -)"' >> ~/.bashrc
    exec $SHELL
    
    git clone https://github.com/rbenv/ruby-build.git ~/.rbenv/plugins/ruby-build
    echo 'export PATH="$HOME/.rbenv/plugins/ruby-build/bin:$PATH"' >> ~/.bashrc
    exec $SHELL
    Lalu install Ruby 2.2.4.
    Code:
    rbenv install 2.2.4
    rbenv global 2.2.4
    Ruby telah berhasil di Install!

    Cek apakah Ruby berjalan dengan baik
    Cek versi Ruby
    Pertama, cek versi Ruby dengan:
    Code:
    ruby -v
    Pada PowerShell, muncul pesan seperti berikut:
    Cek executable directory
    Untuk mengecek lokasi executable ruby, pada Linux ketik:
    Code:
    which ruby
    Untuk PowerShell,
    Code:
    get-command ruby
    Jalankan "hello world"
    Pada bash atau powershell, ketik "irb" untuk masuk ke mode Ruby Interactive. Masukan script berikut:
    Code:
    puts "Hello World"
    Tekan, enter. Pada PowerShell akan muncul seperti berikut:
    Untukk eluar dari Ruby Interactive dengan "CTRL + C". Anda bisa lakukan banyak eksperimen dengan irb di: https://www.ruby-lang.org/id/documentation/quickstart/

    Selamat, Ruby telah terinstall di Sistem Operasi anda!

    Optimal: Install Ruby Development Kit di Windows
    Devkit adalah toolkit yang membuatnya mudah untuk membangun dan menggunakan ekstensi C/C ++ asli seperti RDiscount dan RedCloth untuk Ruby di Windows.

    Untuk menginstal Ruby di Windows, kunjungi halaman download Ruby Installer. Pilih DevKit-mingw64. Pastikan versi arsitektur sistem (x86 / x64).

    Berkas download merupakan self-extracting archive. Ketika Anda menjalankan file tersebut, ia akan meminta Anda untuk lokasi direktori file. Masukkan jalur yang tidak memiliki ruang di dalamnya. Saya rekomendasi sesuatu yang sederhana, seperti C:\RubyDevKit\. Klik Extract dan tunggu sampai proses selesai.

    [​IMG]

    Selanjutnya, Anda perlu menginisialisasi DevKit dan mengikat (PERMANENT) ke instalasi Ruby. Buka Terminal/PowerShell dan arahkan ke folder lokasi devkit.
    Code:
    cd C:\RubyDevKit
    Auto-deteksi instalasi Ruby dan tambahkan ke file konfigurasi, kemudian instal devkit itu, mengikat ke instalasi Ruby Anda.
    Code:
    ruby dk.rb init
    ruby dk.rb install
    Sumber: Instalasi Ruby di Windows dan Linux
     
    Last edited: Jun 13, 2016
  2. Garett

    Garett Super Level

    Joined:
    Apr 13, 2015
    Messages:
    1,104
    Likes Received:
    1,049
    Trophy Points:
    163
    Google+:
    Untuk system requirement dari instalasi, saya tidak yakin apa saja yang dibutuhkan. Semenjak ini adalah Bahasa Pemprograman, bukan IDE, jadi minimal: hanya komponen C/C++ yang sudah terdapat di OS. Pada Windows, hanya perlu jalankan installer. Pada Linux, hanya perlu depencies, dan install melalui Ruby-Build.

    Bila ada masalah, anda bisa tinggalkan komentar!
     
  3. Angkasa Bali

    Angkasa Bali Member

    Joined:
    Oct 20, 2014
    Messages:
    787
    Likes Received:
    72
    Trophy Points:
    28
    waduh ini ud tingkatan dewa ya ane sama sekali gak ngerti gan wah, perlu bertanya sama masternya aja ya kalo ada masalah hahaha
     
Loading...

Share This Page