Ini Dia 3 Ide Usaha Yang Menjanjikan Buat Ibu Rumah Tangga

Discussion in 'General Business' started by alimsantri21, Nov 28, 2018.

  1. alimsantri21

    alimsantri21 New Member

    Joined:
    Nov 26, 2018
    Messages:
    1
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Menjadi seorang ibu rumah tangga memang tidak mudah. Karena setiap harinya mesti mengurusi segala hal yang berkaitan dengan rumah tangga.

    Dan semua itu mesti dilakukan di rumah juga. Sebenarnya menjadi seorang ibu rumah tangga anda bisa menjadi lebih produktif juga seperti wanita karir kebanyakan.

    Karena dengan menjadi ibu rumah tangga yang produktif tentunya anda juga bisa membantu perekonomian keluarga nantinya.

    Karena walaupun anda berperan sebagai ibu rumah tangga, itu bukan berarti anda tidak dapat menjadi seorang yang dapat menghasilkan pundi – pundi uang bagi keluarga di rumah.

    Oleh karena itu pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa contoh usaha sampingan ibu rumah tangga yang mungkin dapat anda coba praktekkan di rumah nantinya. Berikut diantaranya.

    Membuka bisnis makanan ringan dan catering
    [​IMG]



    Mungkin bagi kebanyakan ibu rumah tangga yang mempunyai keahlian untuk memasak dan juga masakanya sudah banyak yang mengakui kelezatannya maka tidak ada salahnya untuk membuka usaha rumahan catering.

    Tidak hanya makanan berat anda pun juga dapat mencoba berjualan makanan ringan ataupun minuman ringan seperti es krim misalnya. Anda dapat membuka kios kecil di depan rumah dengan menggunakan tenda lipat kecil ataupun menggunakan terpal. Dan anda tak perlu repot mencari karena di internet sudah banyak yang jual tenda lipat.

    Menjalankan usaha sampingan ibu rumah tangga ini tentu tidak hanya mengandalkan keahlian memasak saja. Karena anda pasti juga memerlukan keahlian untuk memasarkan produk anda juga pastinya. Kalaupun anda belum memilikinya anda mungkin dapat merekrut orang yang mempunyai keahlian ini.

    Pilihan lebih mudah yang memungkinkan anda dapat melayani pemesanan dalam skala kecil terlebih dahulu seperti melayani untuk acara pernikahan atau ulang tahun.

    Dan kalaupun anda belum mampu untuk merekrut orang lain anda dapat memasarkan nya sendiri terlebih dahulu kepada keluarga atau kerabat anda.

    Menerima jasa penitipan anak – anak
    [​IMG]

    Sekarang ini banyak sekali orang tua yang sibuk bekerja sehingga terpaksa meninggalkan anak – anaknya di rumah bersama dengan anggota keluarga yang lain atau pembantu mereka. Nah anda dapat memanfaatkan peluang ini.

    Karena tidak semua orang mampu mempekerjakan baby sitter atau pembantu. Oleh karena itu anda dapat mencoba peluang ini. Karena banyak juga orang yang mempercayakan anaknnya untuk dititipkan kepada jasa penitipan atau daycare dengan beragam alasan.

    Selain itu bisnis ini dpaat menjadi bisnis berjangka panjang. Sebab jika anda sudah dipercaya untuk mengasuh anak – anak pasti mereka akan menitipkan anaknya setiap saat hingga anak mereka mampu mandiri.

    Membuka jasa laundry
    [​IMG]

    Jika diamati, kesibukan masyarakat saat ini semakin meningkat. Dengan begitu waktu mereka untuk mencuci pakaian pastinya sangat terbatas sekali. Oleh karena itu anda dapat memanfaatkan peluang ini untuk membuka usaha laundry.

    Banyak sekali orang yang memilih jasa laundry ketimbang mencuci sendiri karena selain cukup praktis harganya pun tergolong murah. Dan jika anda tinggal di daerah yang dekat dengan perkantoran atau kampus maka peluang ini akan semakin menjanjikan.

    Yang perlu anda perhatikan dalam menjalankan usaha sampingan ibu rumah tangga ini ialah ketersediaan daya listrik serta operasional mesin cuci dan juga setrika. Setelah itu jumlah air bersih yang tersedia dan lancar setiap harinya agar laundy dapat berjalan dengan optimal.

    Namun jika anda tinggal di daerah yang lokasinya mungkin kurang strategis, anda dapat tetap membuka jasa laundry dengan target konsumennya yaitu dari lingkungan sekitar tempat tinggal. Khususnya yang tinggal di daerah perkotaan.

    Kesimpulan
    Dalam menentukan dan memilih usaha sampingan ibu rumah tangga sebagai pekerjaan sampingan juga diperlukan peran dari keluarga yang turut mendukung untuk bersama – sama menjalankan bisnis yang dibangun. Dan juga memperhatikan faktor pendukung lainnya.

    Mungkin itu dulu beberapa ide usaha sampingan ibu rumah tangga yang dapat saya berikan. Semoga artikel ini dapat memberikan manfaat untuk anda semua pembaca.
     
Loading...

Share This Page