Fedora adalah salah satu system operasi GNU/linux yang bersifat sumber terbuka dan bebas, yang memungkinkan pengembang membangun solusi yang terbaik untuk pengembangnya. tulisan ini dikhusus bagi pemula yang baru memulai installasi fedora diperangkat komputernya 1. Update system anda Bukan hanya fedora saja tapi distro linux lain juga wajib melakukan hal yang satu ini, untuk mengupdate repo Code: sudo dnf update karna banyaknya pengunduhan repo atau memperbarui repository kemungkinan besar akan banyak memakan waktu. 2. Mengaktifkan touchpad ( leptop ) Dari jaman fedoracore sampai fedora 33 yang sekarang saya pakai , untuk pengguna leptop harus setting secara manual untuk touchpadnya. 3. Menambahkan dan mengaktifkan rpm fusion rpm fusiom adalah repository tambahan yang dikelola oleh komunitas untuk menyediakan paket tambahan linux fedora yang tidak dirilis oleh tim resmi. jika belum benambahkan bisa menggunakan perintah sepert dibawah ini : Code: sudo dnf install https://download1.rpmfusion.org/free/fedora/rpmfusion-free-release-$(rpm -E %fedora).noarch.rpm Code: sudo dnf install https://download1.rpmfusion.org/nonfree/fedora/rpmfusion-nonfree-release-$(rpm -E %fedora).noarch.rpm RPMfusion juga bisa untuk mengaktifkan pemutaran file multimedia yang menggunakan gstreamer dan paket tambahan multimedia lainnya, bisa diaktifkan dengan perintah seperti dibawah ini : Code: sudo dnf groupupdate multimedia --setop="install_weak_deps=False" --exclude=PackageKit-gstreamer-plugin Code: sudo dnf groupupdate sound-and-video jangan lupa setelah semuanya terpasang anda mesti melakukan update ulang dengan perintah seperti dibawah ini : Code: sudo dnf update 4. Mempercepat unduhan Delta RPM Ada beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk mempercepat unduhan repository ketika anda menggunakan DNF untuk memperbaharui system anda. Anda dapat mengaktifkan mirror tercepat Delta RPM dengan mengedit /etc/dnf/dnf.conf menggunakan editor teks seperti Gedit atau nano. berikut ini adalah contoh untuk mengubah dnf.conf menggunakan Gedit di terminal : Code: sudo gedit /etc/dnf/dnf.conf Tambahkan file berikut ke dnf.conf anda seperti gambar dibawah Code: fastestmirror=true deltarpm=true Setelah itu jangan lupa save agar settingannya berjalan. 5. Install software tambahan Saya pribadi menginstall software tambahan ke fedora saya seperti : Gimp - untuk mengedit foto atau gambar Rythmbox - untuk mendengarkan mp3 Audacity - untuk mengedit audio System fedora pada dasarnya sangat mudah untuk digunakan, bisa disesuaikan dengan kebutuhan anda, postingan ini hanyalah panduan dasar untuk langkah pertama anda sebagai pengguna baru Fedora. Sumber : https://www.xface2.com/2021/08/beberapa-hal-yang-harus-dilakukan-setelah-menginstall-fedora.html Last edited by a moderator: Aug 10, 2021 xface2, Aug 9, 2021 #1 blackking Well-Known Member Joined: Sep 1, 2016 Messages: 2,264 Likes Received: 157 Trophy Points: 63 Ini artikel untuk pemula, dan harusnya pemula mengerti apa yang menjadi bahasan tapi ane benar-benar tidak mengerti karena kelasnya masih dibawah pemula blackking, Aug 10, 2021 #2 Yuyutsu Member Joined: Mar 22, 2015 Messages: 303 Likes Received: 31 Trophy Points: 28 apa ada tool yang bisa bantu update, kalo di windows ada windows update, jadi ga perlu repot" ngingetin dan ngetik perintah diterminal? program office nya pakai apa? Yuyutsu, Aug 10, 2021 #3 Imam Munandar Member Joined: Feb 11, 2016 Messages: 44 Likes Received: 6 Trophy Points: 8 saya sungguh ketinggalan, awam banget ga ngerti apa yang dibahas hehe Imam Munandar, Aug 11, 2021 #4 xface2 Member Joined: May 15, 2013 Messages: 527 Likes Received: 44 Trophy Points: 28 Google+: Author saya juga sebenarnya seorang pemula, karna masih menggunakan fedora workstation bukan fedora core, yang dimana fedora workstation itu sudah serba otomatis menurut saya. adapun cara diatas adalah yang harus dilakukan sebagian kecil saja untuk pengguna fedora untuk penggunaan yang lebih baik xface2, Aug 12, 2021 #5 blackking likes this. xface2 Member Joined: May 15, 2013 Messages: 527 Likes Received: 44 Trophy Points: 28 Google+: Author gambar dibawa ini adalah salah satu tampilan untuk mengupdate tanpa harus menggunakan terminal atau commanline seandainya kalau ada software atau kernel yang mesti di update nanti fedora secara otomatis akan memberikan notifikasi untuk program officenya saya menggunakan libreoffice xface2, Aug 12, 2021 #6 xface2 Member Joined: May 15, 2013 Messages: 527 Likes Received: 44 Trophy Points: 28 Google+: Author postingan saya itu membahas salah satu distro linux seperti ubuntu, debian, opensuse dll xface2, Aug 12, 2021 #7 Yuyutsu Member Joined: Mar 22, 2015 Messages: 303 Likes Received: 31 Trophy Points: 28 nah.. kalo begini lebih praktis.. apalagi utk pemula.. Yuyutsu, Aug 16, 2021 #8 (You must log in or sign up to reply here.) Show Ignored Content Loading... Similar Threads - penting yang harus Pentingnya Penggunaan Cooling Pad Pada Laptop ryo knk, Aug 13, 2018, in forum: Computer Replies: 12 Views: 1,684 Dudu Aug 29, 2018 5 Hal Penting Dari Acara Pendidikan Apple Tirah Wawas, Mar 28, 2018, in forum: Computer Replies: 1 Views: 1,588 blackking Aug 11, 2021 4 Hal Penting Untuk Belajar Komputer Otodidak mindtekno, Jun 28, 2017, in forum: Computer Replies: 12 Views: 2,213 Rifa Firmansyah Aug 9, 2017 Point Penting dari Kualitas Acer One 10 Jack Maverickko, Apr 24, 2017, in forum: Computer Replies: 1 Views: 1,600 blackking Aug 11, 2021 [SHARE] Seberapa Pentingkah Peran DPI dan Poling Rate Pada Mouse gaming yudha.kiting, Apr 12, 2016, in forum: Computer Replies: 8 Views: 1,824 Tantowi Apr 15, 2016 Share This Page Tweet Log in with Facebook Log in with Twitter Your name or email address: Do you already have an account? No, create an account now. Yes, my password is: Forgot your password? Stay logged in
Ini artikel untuk pemula, dan harusnya pemula mengerti apa yang menjadi bahasan tapi ane benar-benar tidak mengerti karena kelasnya masih dibawah pemula
apa ada tool yang bisa bantu update, kalo di windows ada windows update, jadi ga perlu repot" ngingetin dan ngetik perintah diterminal? program office nya pakai apa?
saya juga sebenarnya seorang pemula, karna masih menggunakan fedora workstation bukan fedora core, yang dimana fedora workstation itu sudah serba otomatis menurut saya. adapun cara diatas adalah yang harus dilakukan sebagian kecil saja untuk pengguna fedora untuk penggunaan yang lebih baik
gambar dibawa ini adalah salah satu tampilan untuk mengupdate tanpa harus menggunakan terminal atau commanline seandainya kalau ada software atau kernel yang mesti di update nanti fedora secara otomatis akan memberikan notifikasi untuk program officenya saya menggunakan libreoffice