Cara Registrasi Ulang Kartu Smartfren Lewat SMS Dan Web Terbaru

Discussion in 'Android' started by aditya_gil, Nov 2, 2017.

  1. aditya_gil

    aditya_gil Member

    Joined:
    Jul 18, 2017
    Messages:
    38
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Registrasi kartu sim - Bagaimana cara registrasi kartu sim smartfren prabayar lewat sms atau web sekarang ini ? Melihat berita yang ada dimana kita harus melakukan registrasi ulang kartu sim sesuai ktp dan kk pada semua operator seluler tentu membuat kita menjadi bingung. Bagaimana tidak, kita harus daftar ulang kartu sim padahal nomor tersebut sudah lama kita gunakan. Dimana sebelumnya kita sudah pernah untuk melakukan aktivasi kartu sim prabayar smartfren baik itu saat dahulu masih menggunakan sinya edvo yang beralih ke jaringan 4G dan GSM baru - baru ini.

    Namun bagaimana lagi, mendaftarkan kembali sim card yang sudah pernah kita daftarkan tersebut adalah suatu kewajiban bagi pengguna kartu sim prabayar yang baru saja di atur oleh peraturan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Menkominfo). Kita wajib registrasi kartu sim prabayar mulai tanggal 31 Oktober 2017 sampai dengan 28 Febuari 2018, yang mana jika kita langgar kita maka kartu perdana tidak akan dapat aktif meskipun sudah aktivasi menggunakan kode outlet smartfren. Selain itu bagi pengguna lama jika tidak segera melakukan registrasi atau daftar ulang kartu perdana smartfren 4g yang kita miliki maka sangsi yang kita dapat adalah kartu sim akan diblokir. Untuk itu segera lakukan registrasi nomor kartu SIM Smartfren sesuai dengan data identitas yang ada pada Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP dan Nomor Kartu Keluarga (KK).

    Cara Registrasi Ulang Kartu Smartfren Lewat SMS Dan Web Terbaru

    [​IMG]
    Wajib registrasi ulang kartu sim prabayar mulai dari tanggal 31 Oktober 2017 hingga 28 Febuari 2018 merupakan Peraturan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) No.12 tahun 2016. Yang mana peraturan tersebut berisikan kita harus mendaftarkan kembali kartu sim prabayar bagi pengguna lama dan registrasi bagi pengguna baru smartfren sesuai dengan data identitas yang tertera pada Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP dan Nomor Kartu Keluarga (KK).

    Salah satu bentuk upaya pemerintah untuk mencegah penyalah gunaan nomer pelanggan operator seluler di indonesia ke dalam kriminalitas maupun terorism adalah dengan mengadakan peraturan "Wajib Registrasi Kartu Sim Prabayar". Yang pada intinya pemerintah Republik Indonesia ini ingin memberikan perlindungan kepada konsumen Smartfren dari hal-hal yang dapat merugikan pengguna kartu sim smartfren. Oleh karena itu pemerintah akan memberikan sangsi tegas kepada pengguna handphone, smartphone maupun tablet android yang tidak segera melakukan registrasi ulang kartu perdana yang digunakan berupa kartu sim tidak dapat aktif dan nomer lama akan di blokir.

    Cara registrasi ulang kartu perdana smartfren menggunakan hp android atau komputer

    Berikut ini akan kami sampaikan cara daftar ulang kartu smartfren sesuai KTP dan KK lewat hp android ataupun komputer. Untuk mengaktifkan kartu perdana tersebut kita cukup mengisi formulir yang sudah disiapkan seperti langkah - langkah, di bawah ini :

    1. Cara Registrasi Kartu Smartfren Lewat SMS

    Masuk pada Pesan kemudian ketik NIK#NomerKK# untuk pelanggan baru
    Dan masuk pada Pesan kemudian ketik ULANG#NIK#NomerKK# untuk pelanggan lama
    Setelah itu kirim SMS ke 4444

    2. Cara Registrasi Kartu Smartfren Lewat Web

    1. Langkah pertama yang perlu dilakukan untuk registrasi kartu perdana smartfren adalah dengan masuk pada situs resmi smartfren, yaitu https://my.smartfren.com/prepaid_reg.php
    2. Setelah itu kita tinggal mengisi pada formulir yang sudah ada pada lama web tersebut seperti gambar di bawah ini.
    3. Pada kolom verifikasi terdapat 2 pilihan, yaitu dengan memasukkan kode puk smartfren yang ada dibelakang cangkang kartu dan Kode Aktivasi yang ada di stiker box perangkat kita.
    4. Dan yang kedua, yaitu kita dapat memilih salah satu diantara dua pilihan Nomor Kartu Keluarga (No KK) atau Nama Ibu Kandung.
    5. Dan jika semuanya sudah terisi lakukan registrasi dengan klik "Lanjut".

    Demikian cara pendaftaraan kartu prabayar smartfren baik itu cdma ataupun gsm pada pertemuan kita kali ini. Semoga dengan kesempatan kali ini kami dapat memberikan manfaat kepada kita semua, sekian dan terima kasih ..​
     
    Last edited by a moderator: Nov 2, 2017
  2. AyuRahmawati

    AyuRahmawati Member

    Joined:
    Nov 2, 2017
    Messages:
    44
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    8
    Nah bagus nih infonya, kadang kalau pake modem agak susah registrasi ulangnya, mending lansung ke web aja deh
     
  3. Ahmad Wahyudin

    Ahmad Wahyudin Member

    Joined:
    Jun 13, 2017
    Messages:
    33
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
    caranya saya bagikan ya gan buat teman yang menggunakan kartu smartfren...
     
  4. Benben

    Benben New Member

    Joined:
    Oct 2, 2017
    Messages:
    24
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Bermanfaat sekali ni , sehubungan dengan peraturan pemerintah yang mengharuskan untuk melakukan registrasi ulang menggunakan nomor kartu keluarga.
    Terima kasih informasinya , , ,
     
  5. aditya_gil

    aditya_gil Member

    Joined:
    Jul 18, 2017
    Messages:
    38
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Iya gan, saling berbagi itu penting :)
     
  6. Rinda Septiani

    Rinda Septiani Member

    Joined:
    Apr 24, 2017
    Messages:
    832
    Likes Received:
    19
    Trophy Points:
    18
    Bagus nih infonya kebetulan sodara banyak yang pake kartu smartfren :)
     
    aditya_gil likes this.
Loading...

Share This Page