BUSANA KERJA WANITA HIJAB BERIKUT INI PATUT DICOBA!

Discussion in 'General Lifestyle' started by Jilbrave Official, Nov 17, 2018.

  1. Jilbrave Official

    Jilbrave Official New Member

    Joined:
    Nov 10, 2018
    Messages:
    1
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Kerja bagi seorang wanita tidaklah dilarang tapi juga tidak diwajibkan. Karena kewajiban mencari nafkah adalah kewajiban bagi seorang suami. Kamu boleh kok dear bekerja kalaupun kamu sudah menjadi seorang istri. Apalagi kalo kerja yang kamu geluti adalah pekerjaan yang bermaslahat bagi umat. Dan pekerjaan kamu adalah pekerjaan mulia yang bisa menjadi ladang pahala buat kamu.
    [​IMG]

    Asalkan tugas utama sebagai seorang isteri dan seorang ibu di rumah, dapat terlaksana dengan sangat baik. Dan yang terpenting adalah, izin dari pak suami untuk bekerja telah kamu dapatkan yaa, dear.

    Nah, bicara soal kerja. Salah satu yang menjadi faktor penting bagi kita seorang muslimah adalah busana kerja. Karena busana merupakan salah satu hal yang mencerminkan bahawa islam itu indah. Nah, buat kamu hijabers yang suka wanita karir. Pengen tau busana apa yang cantik dan pas kamu gunakan untuk bekerja? Check this out!

    Blazer. Busana Kerja Ini Bikin Tampilan Kamu Cantik dan Professional

    Salah satu busana kerja muslim yang cukup populer di kalangan wanita karir lho dear. Why? Karena jenis busana yang satu ini dapat memancarkan cantik, anggun dan juga professionalmu.

    Nah tips untuk memilih blazer yang tepat untuk kamu gunakan ke kantor adalah pertama pilih banhannya. Bahan yang bisa kamu pilih adalah bahan dari sifon atau satin supaya penampilan kamu terlihat lebih resmi. Kamu juga bisa mempermanis penampilan kamu dengan sentuhan bross pada jilbab yaa dear.

    Selain itu, kamu bisa memadukan blazer cantik mu dengan rok dan jilbab warna senada. Yuhuuu~ kamu terlihat sangat menawan dan elegan lho dear!

    Batik Juga Cocok Lho untuk Busana Kerja Wanita hijab

    Batik adalah salah satu warisan budaya bangsa Indonesia. Maka dengan menggunakan batik, merupakan salah satu wujud kecintaan kita terhadap tanah air, Indonesia.

    Nah, batik juga bisa menjadi salah satu pilihan untuk busana kerja wanita hijab lho dear. Tinggal bagaimana kamu menyesuaikan modelnya agar terlihat syari. Agar dalam bekerja kamu tetap merasa nyaman, maka pilihlah batik dengan bahan yang dapat menyerap keringat ya.

    Sedangkan corak batik yang sesuai untuk kerja adalah pilih corak yang unik. Selain itu juga tidak menggunakan pola yang besar. Because why? Pola batik yang besar justru akan membuat seperti acara non formal.

    Biasanya, para muslimah yang menggunakan batik sebagai baju kerja, lebih sering memilih batik yang dikombinasikan. Yaitu mengombinasikan antara kain polos dengan pola batik, dipermanis dengan tambahan bolero. Waaah boleh nih dear dicoba!

    Blouse dan Rok Juga Bikin Syari dan Modis

    Kamu tau blouse gak dear? Blouse itu baju dengan model di bagian atas longgar dan bagian bawahnya itu menggantung. Biasanya juga harus menggunakan ikat pinggang atau sabuk. Ukuran panjang blouse hanya sampai kurang lebih pinggang saja yaa dear. Nah, kamu bisa memadu-padankan blouse dengan rok berwarna senanda dengan jilbab yang kamu pakai ataupun senada dengan blouse kamu. Dijamin kamu bakalan terlihat modis tapi tetep syar’i saat ingin ke kantor!

    Baju Muslimah? Banyak lho Pilihannya!

    Buat kamu yang suka ke kantor dengan memilih dress sebagai outfit nya. Mungkin salah satu alasannya agar terlihat syar’i. Selain itu, dress juga bisa membuat kamu tampil lebih modus dan trendy.

    Sebenarnya untuk membuat tampilan kamu lebih syari, gak harus memakai dress kok dear. Banyak alternatif lain yang bisa kamu pilih. Kamu bisa menyerasikan antara rok panjang dengan tunik, kemeja atau baju setelan.

    Untuk bahannya, kamu bisa memilih bahan yang menurut kamu paling nyaman dipakai seharian. Kamu bisa memilih kain polos atau satin. Kedua bahan ini sangat bagus karena memiliki keindahannya masing-maisng. Hmmm...kamu juga bisa memilih kain brokat dan satin untuk dijadikan pilihan.

    Hal yang tak penting dalam memilih busana kerja wanita hijab adalah pertimbangkan dengan warna kulit kamu. Pilihlah warna yang tidak kontras dengan warna kulit kamu yaa dear.

    SELAMAT MENCOBA DAN BEREKSPERIMEN DEAR ^^
     
  2. masfrans

    masfrans Member

    Joined:
    May 31, 2018
    Messages:
    31
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
    Saya paling seneng liat cewek brangkat kerja pakai baju batik
     
Loading...

Share This Page