Inilah Beberapa Tanaman Herbal Alami Untuk Maag

Discussion in 'Health & Medical' started by Silmi Alimatul, Sep 4, 2018.

  1. Silmi Alimatul

    Silmi Alimatul Member

    Joined:
    Apr 14, 2018
    Messages:
    409
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Maag merupakan masalah atau gangguan sistem pencernaan yang umum dan banyak di alami, penyebabnya beragam dari mulai tukak lambung, infeksi bakteri, masalah psikologi, mengalami obesitas, dan masih banyak yang lainnya.

    Tidak hanya obat maag di apotik, tahukah kamu bila ada beberapa tanaman herbal di sekitar kita yang bermanfaat untuk membantu mengobati keluhan maag secara alami. Apasaja kah tanaman tersebut, berikut ini diantaranya :

    1. Kencur
    Tanaman obat maag yang pertama ialah kencur yang banyak dijadikan sebagai bumbu masakan, siapa sangka bila tanaman satu ini juga mempunyai banyak manfaat atau khasiat salah satunya ialah baik untuk para penderita maag.

    2. Lidah Buaya
    Selanjutnya ada tanaman lidah buaya yang mempunyai banyak kandungan bermanfaat dari mulai vitamin, enzim, mineral, asam amino, saponin, asam lemak esensial, asam salisilat dan banyak yang lainnya. Dalam sebuah penelitian sudah terbukti bila lidah buaya mampu mengatasi gejala maag yang muncul.

    3. Daun Salam
    Sama halnya dengan kencur daun salam juga banyak digunakan sebagai bumbu memasak, selain itu daun salam juga bermanfaat untuk membantu mengatasi penyakit yang menyerang tubuh. Salah satunya ialah maag, Anda cukup konsumsi secara rutin air godogan daun salam.

    4. Cincau
    Dalam daun cincau terdapat kandungan bahan kimia berupa senyawa aktif Premnazole serta Phenyl butazone, yang merupakan senyawa anti-radang yang juga mampu menurunkan pembentukan tumor.

    5. Daun Jambu Biji
    Tidak hanya buahnya namun ternyata daun jambu biji juga mempunyai banyak kandungan bermanfaat di dalamnya, salah satunya ialah baik untuk para penderita maag. Hal ini didapat karena adanya kandungan dalam daun jambu biji yang bisa membantu mengatasi bakteri serta virus penyebab maag.
     
  2. fajarsunan

    fajarsunan New Member

    Joined:
    Oct 24, 2017
    Messages:
    13
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    memang saya lebih suka menggunakan obat obatan yang terbuat dari herbal sih, selain khasiat dan manfaatnya yang banyak, obat herbal tidak memiliki efek samping. kalau di buat bisnis atau membuka apotik obat herbal pasti bagus kali yah?
     
  3. Silmi Alimatul

    Silmi Alimatul Member

    Joined:
    Apr 14, 2018
    Messages:
    409
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    18
    Iya mba benar asal kita tetap hati-hati dan selektif dalam memilih obat herbal :)
     
Loading...

Share This Page