Mahasiswa Bantu Kurangi Kematian

Discussion in 'Education' started by tegar pangestu roberto, Jun 6, 2016.

  1. tegar pangestu roberto

    tegar pangestu roberto New Member

    Joined:
    Jun 5, 2016
    Messages:
    1
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    3
    Sebagai kegiatan dalam memenuhi tugas mata kuliah Komunikasi Persuasif oleh Jurusan Ilmu Komunikasi FISIP UR, kelompok keempat dari mata kuliah ini mempersuasifkan masyarakat khusus perokok agar mengurangi aktivitas merokok yang merugikan. Kelompok ini merupakan kumpulan dari para mahasiswa/i angkatan 2015 yang masih tergolong baru dalam melakukan kegiatan mempersuasifkan sesuatu langsung kelapangan.

    [​IMG]
    Kegiatan persuasif ini dilakukan sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat karna merokok merupakan kegiatan yang berbahaya tidak hanya bagi perokoknya namun juga bagi orang-orang dan lingkungan sekitar perokok, terlebih lagi sekarang rokok dan asapnya yang membahayakan itu telah merajalela kesetiap sudut ruang kehidupan kita. Kelompok ini membutuhkan waktu sekitar 1 bulan dalam pengerjaan kegiatannya, baik dari pendiskusian awal sampai pada aksi turun kelapangan untuk mempersuasifkan langsung kepada masyarakat, dimana semua kegiatan kelompok ini telah didokumentasikan dalam bentuk sebuah video. Kelompok ini memperoleh informasi akurat dari beberapa narasumber, seperti Dr. Sri Melati Munir Sp.P yang merupakan Dokter Spesialis Paru di Rumah Sakit Pendidikan UR, dan juga Michiko J. Frizdew yang merupakan Duta Lingkungan Pekanbaru. Kelompok yang beranggotakan tujuh anggota ini menjalankan aksi persuasifnya ditempat yang sering dijumpainya para perokok. Dimulai dari lingkungan terdekat, yaitu kantin Fakultas mereka yang lebih dikenal dengan sebutan Gerai FISIP UR. Selain itu, aksinya ini dilakukan di salah satu warung makan sekitaran Universitas Riau.


    Kegiatan ini dilakukan dengan cara menempelkan pamflet-pamflet yang berisikan pesan dan slogan yang menarik agar para perokok menyadari kebiasaan yang mereka lakukan tidaklah baik bagi kesehatan. Ketua Kelompok, Tegar Pangestu Roberto, mengungkapakan alasan mereka memilih tema ini adalah dikarenakan kenyataannya masih banyak masyarakat yang tidak sadar dan mengabaikan hal ini serta mengabaikan larangan dan peringatan perihal rokok. “Untuk itu kami memilih tema ini dan berusaha sekreatif mungkin agar kami dapat menarik perhatian para perokok dengan pamflet kami. Dan kami berharap apa yang kami lakukan ini berhasil dan semoga dapat membantu mengurangi perokok walaupun apa yang kami lakukan hanyalah hal kecil”, lanjutnya menjelaskan alasan dan harapan kelompoknya.

    [​IMG]
    Kelompok ini telah berupaya agar dampak kegiatan yang mereka lakukan dapat bermanfaat, walaupun kenyataannya dampak kegiatan ini belum sepenuhnya sesuai harapan karna rokok telah melekat dimasyarakat dan tergolong susah untuk merubah kebiasaan buruk yang satu ini. Padahal rokok adalah pembunuh nomor satu. Hal ini sesuai dengan pernyataan Dr. Sri Melati Munir Sp.P yang mengatakan bahwa rokok memiliki 4000 jenis racun didalamnya, dan menghasilkan lebih kurang 400 jenis zat kasinogenik yang merupkan zat penghasil kanker. “Rokok berbahaya bagi perokok itu sendiri karna dia menghirup rokoknya dan kedua berbahaya bagi orang yang menghirup asap yang dikeluarkan oleh perokok setelah diproses disaluran pernapasan oleh si perokok tsb.”, papar beliau.

     
    lasealwin likes this.
  2. KangAndre

    KangAndre Member

    Joined:
    Jan 25, 2014
    Messages:
    10,244
    Likes Received:
    2,714
    Trophy Points:
    413
    @tegar pangestu roberto maaf ini tugas kuliah yang harus disebarkan di forum ?
    Kalau ada thread lain seperti ini alan dihapus semua...
     
    nier_apriyanto likes this.
  3. lasealwin

    lasealwin Well-Known Member

    Joined:
    Aug 1, 2015
    Messages:
    1,862
    Likes Received:
    171
    Trophy Points:
    63
    Mantap teman
    Dilanjutkan terus emansipasinya ke masyarakat
    Agar Indonesia semakin jauh dari orang-orang yang tidak sehat
    Sebab kesehatan itu penting banget
    Salam sehat alami
     
  4. Angkasa Bali

    Angkasa Bali Member

    Joined:
    Oct 20, 2014
    Messages:
    787
    Likes Received:
    72
    Trophy Points:
    28
  5. berlina

    berlina New Member

    Joined:
    Jun 13, 2016
    Messages:
    5
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    suatu kegiatan yang baik dan positif ...
     
  6. Kuncen

    Kuncen Member

    Joined:
    Nov 12, 2016
    Messages:
    164
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    18
    semoga selalu memperoleh keberkahan oleh nya
     
Loading...

Share This Page