Bisnis On Line Sepatu Wanita, Untung Tak Terkira

Discussion in 'General Discussion' started by saranggrosir, May 4, 2016.

  1. saranggrosir

    saranggrosir Member

    Joined:
    Jun 6, 2015
    Messages:
    25
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    8
    Bisnis Online Jual Sepatu Wanita merupakan salah satu bisnis yang sangat menjajikan. Kebutuhansekunder yang tidak bisa lepas dari kehidupan wanita. Dengan memiliki bentuk dan warna sepatu yang bagus, seorang wanita juga akan lebih merasa percaya diri di dalam menjalani aktivitasnya sehari -hari. Selain sebagai penunjang penampilan, sepatu juga dapat menambah sisi kecantikan dan sisi keanggunan dalam diri seorang wanita.

    Sekarang ini telah banyak di jumpai berbagai macam produk toko sepatu, salah satunya adalah produk sepatu online. Dipicu oleh semakin banyaknya media dan jejaring sosial yang lebih memudahkan seseorang untuk melakukan transaksi jual beli dengan proses yang cepat dan efektif.

    Banyak sekali para wanita yang lebih berminat untuk membeli berbagai macam sepatu yang mereka sukai dari toko sepatu online, salah satu penyebabnya biasanya di karenakan mereka tidak memiliki terlalu banyak waktu untuk sekedar berbelanja sepatu di toko secara langsung, sehingga membeli sepatu dengan cara online dianggap lebih simple dan mudah.

    Maraknya bisnis jual beli online sepatu wanita tersebut tentunya juga dapat menjadi peluang bisnis yang dapat anda jalankan sebagai usaha sampingan. Selain bisa memberikan keuntungan yang menjanjikan, bisnis online tersebut juga bisa memberikan pengalaman bagi anda di dalam menjalankan bisnis usaha berdagang. Disini, kami akan memberikan tips -tips bagi anda mengenai kiat sukses menjalankan bisnis online sepatu wanita dengan omset yang menggiurkan.

    [​IMG]

    Berikut Tips MenjalankanBisnis Online Sepatu Wanita

    Menentukan segmen Pasar

    Hal pertama yang harus anda perhatikan di dalam menjalankan bisnis online sepatu wanita adalah dengan menentukan segmen pasar. Menentukan segmen pasar tersebut meliputi : Pengetahuan mengenai keperluan yang di butuhkan dan di minati oleh masyarakat, standart model dan kualitas barang yang sedang menjadi trend dan harga jual yang sesuai dengan harga di pasaran pada umumnya.

    Menyiapkan Produk

    Pastikanlah bahwa ketika anda ingin memulai bisnis sepatu online tersebut anda sudah memiliki persiapan berbagai macam produk yang bagus dan berkualitas untuk di pasarkan kepada para konsumen melalui jejaring sosial. Upayakan bahwa anda mengambil berbagai macam produk tersebut dari supplier yang sudah terpercaya dan terbukti memiliki berbagai macam desain yang selalu uptodate dan memiliki kualitas produk yang terjamin. Sehingga konsumen dan pelanggan anda juga akan merasa puas ketika berbelanja pada toko online sepatu anda.

    Menjalin Komunikasi Yang Baik

    Sebagai seorang pebisnis yang ingin sukses khususnya di bidang usaha online, anda harus pandai -pandai membangun komunikasi dua arah dengan para konsumen dan pelanggan anda tentunya di media sosial. Anda bisa menjalin komunikasi yang baik tersebut dengan selalu rutin merefresh page atau timeline media sosial anda dengan berbagai macam produk atau desain yang terbaru dan sedang uptodate. Buatlah visualisasi gambar yang bagus dan semenarik mungkin, dengan begitu masyarakat akan tertarik untuk mengunjungi website atau page anda dan hal tersebutlah yang akan menjadi awal mula transaksi jual beli antara anda dengan konsumen anda.

    Selalu Uptodate

    Sepatu wanita merupakan salah satu bagian dari fashion yang mudah berganti -ganti seiring dengan berjalannya waktu dan perkembangan zaman yang pesat. Oleh karena itu, galilah informasi sebanyak mungkin mengenai model dan desain berbagai macam sepatu wanita yang sedang booming dan menjad trend. Jangan sampai anda menjual produk yang sudah ketinggalan zaman. Tidak hanya memperhatikan mengenai masalah model dan desain sepatu wanita, ukuran dan warna yang bervariasi juga menjadi titik acuan untuk menarik minat dari para konsumen. Sebab, setiap wanita memiliki ukuran kaki yang berbeda -beda dan memiliki warna kesukaan yang relatif dan tidak sama antara satu dan yang lainnya.

    Itulah beberapa tips yang bisa anda terapkan untuk dapat menjalankan bisnis usaha sampingan dengan membuka usaha online sepatu wanita. Semoga artikel Bisnis Online Sepatu Wanita bisa bermanfaat buat para pembaca semua.
     
  2. Muhammad Amin

    Muhammad Amin Member

    Joined:
    Jul 18, 2014
    Messages:
    255
    Likes Received:
    17
    Trophy Points:
    18
    Tips untuk menemukan supplier yang bagus gmana ya gan?
     
    wrep17 likes this.
  3. jokosatriopermana

    jokosatriopermana Member

    Joined:
    Dec 30, 2015
    Messages:
    192
    Likes Received:
    5
    Trophy Points:
    18
    boleh juga nih buat sambilan untuk batyar uang SPP
     
  4. shinichiozy

    shinichiozy Member

    Joined:
    Mar 31, 2016
    Messages:
    59
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
  5. saranggrosir

    saranggrosir Member

    Joined:
    Jun 6, 2015
    Messages:
    25
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    8
    coba kunjungi wwwdotmadamsharmadotcom gan ..., Harga MuMer dan Terpercaya ...
     
  6. Yoga Pratama

    Yoga Pratama Member

    Joined:
    Apr 10, 2016
    Messages:
    271
    Likes Received:
    15
    Trophy Points:
    18
  7. dedy purwanto

    dedy purwanto Member

    Joined:
    May 1, 2015
    Messages:
    55
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    8
    mungkin salah satu penyebabnya sepatu wanita cukup laris adalah sifat dasar wanita yang sangat konsumtif
     
  8. Samuel Samuel93

    Samuel Samuel93 Member

    Joined:
    Oct 30, 2017
    Messages:
    485
    Likes Received:
    6
    Trophy Points:
    18
    bisnis online sepatu wanita kayaknya lama bisa tumbuhnya karena wanita lebih doyan beli sepatu secara offline
     
Loading...

Share This Page