5 Langkah Merawat Rambut Agar Tetap indah

Discussion in 'Health & Medical' started by Purikecantikan1, Jan 22, 2016.

  1. Purikecantikan1

    Purikecantikan1 Member

    Joined:
    Sep 26, 2015
    Messages:
    356
    Likes Received:
    70
    Trophy Points:
    28
    Setiap Manusia di bumi ini entah itu pria atau wanita pastinya mereka inginkan penampilan yang sempurna, misalnya mereka ingin cantik atau ganteng sehingga hal-hal apapun mereka lakukan untuk mendapatkan yang dikehendakinya. seperti melakukan perawatan kecantikan, wajah dan tubuh. selain melakukan perawatan kecantikan wajah dan tubuh ada juga yang harus di rawat juga ini penting sekali bagi wanita, apa itu ?. adalah Rambut, rambut adalah mahkota bagi kita semua, jadi rawatlah mahkota anda supaya tetap bersinar dan indah.

    Cara Perawatan Rambut yang akan di share Tips Perawatan ada 5 yaitu : Bersihkan Rambut Secara Teratur, Memilih Sampo yang Sesuai Jenis Rambut, Memilih Sisir Rambut dengan Tepat, Memotong Rambut dan Menkonsumsi Makanan Bergizi.

    Agar rambut indah kita bisa terpelihara, maka bacalah baik-baik cara perawatan rambut berikut :

    1. Bersihkan Rambut Secara Teratur

    Agar kebersihan rambut dan kulit kepala terjaga, usahakan minimal membersihkan rambut anak dua hari sekali. Sebaiknya, aktivitas mencuci rambut bagi anak tidak terlalu lama. Satu atau dua menit pun cukup. Setelah itu, dibilas hingga bersih. Kebersihan rambut bisa membantu lancarnya sirkulasi darah pada kulit kepala. Rambut yang bersih juga membantu mengurangi stres dan membantu jaringan metabolisme agar tetap tumbuh dan berkembang secara normal. Kutu rambut pun tidak diberi kesempatan untuk hidup. Rambut wangi, bersih, dan segar.

    2. Memilih Sampo yang Sesuai Jenis Rambut

    Disarankan membeli sampo berkualitas baik yang mampu menghilangkan minyak, sisik kepala, dan membuat rambut si kecil jadi lebih lemas, gampang disisir, serta tidak mudah kusut. Ada banyak sampo pilihan buat anak. Sedangkan untuk bayi, pilihlah yang bahan aktifnya tidak mengiritasi mata dan tidak memicu alergi. apabila rambut anda sering rontok pilihlah shampoo khusus Perawatan Rambut Rontok

    3. Memilih Sisir Rambut dengan Tepat

    Gunakan sisir yang bergigi renggang atau sikat rambut yang tidak tajam. Sisiri rambut anak secara lembut. Bila tidak, salah-salah cara rambut si kecil malah rusak dan rontok. Jadikan acara menyisiri rambut ini sebagai ajang untuk menunjukkan kasih sayang dan menjalin kedekatan.

    Kesehatan rambut erat kaitannya dengan pemilihan sisir yang tepat. Sisir yang kurang baik akan mudah menyebabkan rambut rusak atau rontok. Hindari membeli sisir berbahan nilon karena berisiko menyebabkan rambut mudah patah. Meskipun terlihat gaya, sisir berbahan metal juga dapat merusak rambut. Jangan lupa, bersihkan sikat dari sisa rambut yang tersangkut. Cuci dengan air hangat hingga bersih. Untuk bayi, gunakan selalu sisir bayi yang lembut.

    4. Memotong Rambut

    Memotong rambut secara teratur. Selain untuk menjaga penampilan, rambut yang pendek juga memudahkan orangtua menjaga kebersihan rambut. Memotong rambut juga berguna agar ujung-ujung rambut tetap sehat, tidak bercabang, mudah patah, atau kering. Bahkan untuk bayi, orangtua bisa menggunduli anak dalam beberapa waktu tertentu. Selain rambut dan kulit kepala bayi mudah dibersihkan, rambut yang baru akan tumbuh lebih lebat dan hitam.

    5. Menkonsumsi Makanan Bergizi

    Rambut sehat memerlukan asupan nutrisi yang baik. Kurangnya asupan protein dan vitamin dapat membuat rambut rontok, kusam, kemerahan, berketombe, dan akhirnya rontok. Ingat, vitamin dan zat gizi berperan dalam menunjang kekuatan dan kesehatan rambut. Vitamin B kompleks, misalnya, jika asupannya kurang dapat menyebabkan rambut kusam, juga tumbuh suburnya ketombe. Sedangkan vitamin C dapat menjaga kekuatan akar rambut. Ingat akar rambut berperan dalam kesehatan rambut secara keseluruhan. Lewat akarlah, semua zat gizi diserap dan disalurkan ke rambut. Kurangnya zat besi juga berisiko menimbulkan kerontokan rambut. Zat belerang juga berperan dalam memberikan kilau pada rambut. Kandungan zat gizi ini dapat ditemukan pada ikan, telur, dan lain-lain. Sedangkan lemak berperan dalam menjaga kekuatan rambut, disamping kilau rambut.

    Sekarang sudah jelaskan gan juga sis bagaimana cara merawat rambut agar tetap indah, kesimpulannya rawatlah rambut secara teratur, seringlah keramas seminggu 3 kali pakailah shampo yang pas buat masalah rambut anda, dan mulailah hidup sehat dari sekarang karena faktor ini menyangkup semuanya.
     
  2. NieeLz

    NieeLz Well-Known Member

    Joined:
    Aug 24, 2015
    Messages:
    1,790
    Likes Received:
    127
    Trophy Points:
    63
    Google+:
    susah nyari sampo yg cocok buat rambut :(
     
  3. Purikecantikan1

    Purikecantikan1 Member

    Joined:
    Sep 26, 2015
    Messages:
    356
    Likes Received:
    70
    Trophy Points:
    28
    koq susah gan kan tergantung dari masalah rambut agan.. dan bedakan ya shampoo pria dan wanita.
     
  4. Muhammad Khoir

    Muhammad Khoir Super Level

    Joined:
    Jun 10, 2014
    Messages:
    2,873
    Likes Received:
    362
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Ini kalimat yang paling pas....!
     
  5. kumishitam

    kumishitam Member

    Joined:
    Jan 3, 2016
    Messages:
    112
    Likes Received:
    2
    Trophy Points:
    18
    sampo sekarang malah buat rambut ane rontok :D
     
  6. cahya90

    cahya90 New Member

    Joined:
    Nov 19, 2015
    Messages:
    16
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    rambut yang indah menambah daya pancar kecantikan
     
  7. yungga19

    yungga19 Active Member

    Joined:
    Nov 28, 2015
    Messages:
    1,455
    Likes Received:
    85
    Trophy Points:
    48
    Rajin keramas 2x sehari dan jangan pake gastbo
     
  8. Purikecantikan1

    Purikecantikan1 Member

    Joined:
    Sep 26, 2015
    Messages:
    356
    Likes Received:
    70
    Trophy Points:
    28
    jadi rutinlah merawat rambutnya ya gan supaya gak kusut dan rusak
     
Loading...

Share This Page