Merasa tertipu dengan kapasitas mAh power bank yang dibeli? baca ini...

Discussion in 'General Discussion' started by Abu Hanif, Nov 11, 2015.

  1. Abu Hanif

    Abu Hanif New Member

    Joined:
    Sep 26, 2015
    Messages:
    17
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    3
    Zaman sekarang smart phone memang menjadi perangkat yang sangat penting bagi setiap orang yang punya mobilitas tinggi, apalagi banyak pekerjaan yang menggunakan jasa pendukung berupa aplikasi smart phone tersebut yang dinilai lebih praktis dan multi fungsi sehingga keberadaan sebuah smart phone ini sudah menjadi ketergantungan tersendiri. Dengan pentingnya peran smart phone tersebut maka kehandalan smart phone untuk mempertahankan powernya agar tetap bisa operasi dan online menjadi perhatian tersendiri bagi para penggunanya.

    Ada 2 solusi yang bisa meningkatkan kehandalan smart phone tersebut dalam menjaga powernya yaitu : mengganti batterai smart phone tersebut dengan nilai mAh batterai yang lebih tinggi, atau menyediakan perangkat khusus yang bisa mensupply atau men-charge battery smart phone saat diperlukan yaitu dengan perangkat yang sedang populer belakangan ini yakni power bank. Selanjutnya artikel ini akan mengulas lebih jauh tentang mAh power bank.

    Banyak dari teman penulis merasa tertipu dalam membeli sebuah power bank, karena nilai mAh yang tertera di power bank ternyata tidak relevan dalam prakteknya memenuhi kebutuhan charge power. Secara logika sederhana pemahaman mereka tentang nilai mAh adalah bahwa semakin besar nilai angka mAh yang tertera pada sebuah power bank maka semakin besar pula kapasitas penyimpanan dari power bank tersebut. Oleh karena itu pada merk yang sama, semakin tinggi nilai mAh nya, semakin mahal harganya ( saya sepakat dengan pernyataan ini ). Adapun perasaan "merasa tertipu" yang timbul tentunya bukan tanpa alasan. Sebuah contoh kasus, untuk power bank dengan nilai mAh yang tertera adalah 12000 mAh dan digunakan untuk mengisi batterai smart phone dengan kapasitas 2000 mAh maka kemampuan charger tersebut dalam mensupply battery smart phone tersebut sampai penuh adalah: 12000 / 2000 = 6 kali. Artinya dengan charger 12000 mAh yang terisi full sama dengan memiliki baterai cadangan sebanyak 6 buah. Saya yakin banyak dari pembaca pun akan setuju dengan pernyataan tersebut ( kalau saya sih tidak sepakat dengan pernyataan ini... he.. he.. ). Ternyata dalam kenyataannya, charger tersebut hanya bisa digunakan untuk mensupply batterai smart phone sebanyak 3 s/d 4 kali. Inilah alasan mengapa mereka merasa "tertipu" dengan produk power bank yang mereka beli.

    Sangat wajar dalam kasus tersebut, para pengguna merasa tertipu. Hal ini disebabkan memang karena adanya kekeliruan dalam pembacaan nilai mAh pada sebuah power bank tersebut. Dalam artikel ini penulis akan mencoba menganalisa kasus yang terjadi diatas, sehingga pengguna power bank tidak perlu merasa tertipu lagi karena kekeliruan tersebut.

    lanjut ke sini ;)( maaf ... para members... susah nampilin gambar di forum [HASHTAG]#newbie[/HASHTAG]..., jadi di inter link saja...he..he.. )

    wassalam...
     
    lasealwin likes this.
  2. kusumarga

    kusumarga Member

    Joined:
    Jul 7, 2015
    Messages:
    761
    Likes Received:
    78
    Trophy Points:
    28
    owhh...gitu...
    tapi kapok pake pb den...batre smartphone mlendung...untungnya masih garansi kemarin..jadi mikir2 lagi kalo pake pb :D
     
  3. Abu Hanif

    Abu Hanif New Member

    Joined:
    Sep 26, 2015
    Messages:
    17
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    3
    itu over charging gan... idealnya kalo pake pb ya smartphone nya dimatiin..he..he.., kalo charge sambil on line, smart phone nya harus yang benar2 smart, memutus charge ketika full charging.
     
  4. kusumarga

    kusumarga Member

    Joined:
    Jul 7, 2015
    Messages:
    761
    Likes Received:
    78
    Trophy Points:
    28
    dimatiin den...abis dinyalain kok dilayar kayak ketekan gitu..ane bongkar ternyata batrenya hamil :D mungkin krn pb nya yg abal2..
    next mungkin bisa bikin trit pilah pilih pb yang berkualitas :D gak yang abal-abal yang bikin bunting batre *head*
     
  5. vanesa12

    vanesa12 New Member

    Joined:
    Mar 20, 2018
    Messages:
    11
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    haha,, persis kaya pengalaman aku dulu nih, merasa tertipu juga,,, :D
    Tapi kayaknya yang jual power bank juga gak tahu ini hal beginian.
    Coz waktu aku beli power bank 10.000 mAh, dia bilang bisa buat charge ponselu 5x (karena ponselku baterainya 2.000 mAh).
    Ehh,, ternyata kalau kupakai, nih power bank cuma bisa charge 2 smpai 3x aja.
    Kesimpulannya sih, yang jual power bank kayaknya juga kagak tahu hal-hal beginian, haha.. :D
     
Loading...

Share This Page