Tips memulai usaha baru

Discussion in 'General Business' started by stephanus wahyu, Jul 10, 2015.

  1. stephanus wahyu

    stephanus wahyu Member

    Joined:
    Jun 25, 2015
    Messages:
    61
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Disini saya hanya mau berbagi tips aja bagi teman-teman yang ingin memulai usaha, yang mungkin memliki keraguan seperti saya dulu. Berberapa tips itu antaralain:

    1. Tekad.

    Untuk memulai usaha yang terpenting ternyata tekad teman-teman. Ini adalah modal utama yang harus dimiliki oleh orang yang ingin terjun ke dunia usaha, karena dunia usaha kadang-kadang keras, kadang juga lembut. Tekad menjadikan kita kuat dalam menghadapi semua rintangan dan melihat sebuah perkara menjadi sederhana dan mudah untuk di atasi.


    2. Lakukan Segera.

    Ketika kita mempunya ide usaha, lebih baik segera laksanakan jangan terlalu banyak berfikir dan analisis yang kadang-kadang membuat kita menyerah terlebih dahulu. Dunia usaha adalah tempat dimana kepastian kadang-kadang tidak tampak jelas, jadi kita sendiri yang harus membuat kepastian itu ada. Apabila anda masih ragu atau takut untuk memulainya, bisa mengajak teman yang di percaya untuk mewujudkan impian itu. Cara ini kadang lebih efektif daripada kita berputar-putar berfikir tentang resiko yang pada akhirnya membuat kita bergonta-ganti ide usaha dan tidak terwujud usaha kita.


    3. Kerjakan dengan Tekun.

    Apabila teman-teman sudah memulai sebuah usaha, lakukan itu dengan tekun. Jangan terlalu memikirkan hasil akhir, namun proses demi proses yang harus dilalui itulah kekayaan ilmu anda yang mahal harganya. Seperti pada awal tadi saya sampaikan bahwa untuk menjadi seorang pengusaha membutuhkan porses belajar dan berlatih. Mental itu tidak bisa muncul begitu saja, maka wajar kalau teman-teman mungkin awalnya ragu untuk memulai usaha.

    4. Jangan Terlalu Berharap.

    Harapan kadang-kadang tidak sesuai dengan kenyataan. Apabila kita terlalu berpegang pada sebuah harapan dan tidak terwujud kadang kita cepat sekali kecewa dan menyerah. Menjadi seorang pengusaha adalah orang yang selalu berusaha, memang hidupanya terus berusaha karena tanpa usaha sendiri maka kebutuhan pribadi tidak akan terpenuhi. Jadi setiap kita memulai usaha, berfikirlah bawah kita sedang belajar untuk memperkaya ilmu yang tidak kita dapatkan dalam dunia pendidikan formal.

    5. Bersyukur.

    Setiap hal yang kita peroleh dalam menjalani proses merintis usaha harus kita syukuri. Entah itu hasil pahit maupun panis, karena kesempatan yang kita peroleh itu belum tentu di rasakan oleh orang lain. Kita harus bersyukur bahwa telah memiliki usaha meskipun belum mendapatkan hasil, namun pengalam yang kita peroleh adalah kekayaan kita yang sangat berharga.

    6. Pantang Menyerah.

    Ketika kita gagal dalam satu jenis usaha jangalah cepat menyerah, coba dan terus mencoba perlu dilakukan untuk memperoleh hasil. Saya sendiri mempunyai prinsip bahwa Tuhan itu maha adil, tidak mungkin kita tidak memperoleh hasil dari usaha yang kita lakukan. Saya yakin Tuhan akan menunjukkan jalan itu. Sebagai contoh ketika saya mencoba usaha es dawet, mesin sedot pasir, hingga akhirnya mencapai hasi di usaha properti, dan sekarang merintis usaha distro serta mencoba lagi mencoba keberuntungan di dunia bloging yang katanya bisa mendapatkan uang, sekalian saya bisa berbagi pengalaman.

    7. Berbagi.

    Apabila anda sudah memiliki ilmu dalam menjalankan usaha, sebaiknya berbagi agar bisa menciptakan pengusaha-pengusaha baru dan ikut serta mengurangi pengangguran. Jangan berfikir tentang persaingan, karena rejeki sudah ada yang mengatur.


    Itu tadi beberapa tips yang coba saya sampaikan kepada teman-teman semua, calon pengusaha muda yang akan mengharumkan nama bangsa. Semoga tulisan ini bermanfaat dan bisa memberikan sedikit semangat bagi teman semua yang masih ragu untuk memulai usaha...
     
    Last edited: Jul 14, 2015
  2. El Baihaki

    El Baihaki Member

    Joined:
    Apr 12, 2015
    Messages:
    288
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    18
    Om sendiri udah berapa net incomenya/month?? :)
     
  3. stephanus wahyu

    stephanus wahyu Member

    Joined:
    Jun 25, 2015
    Messages:
    61
    Likes Received:
    3
    Trophy Points:
    8
    Sudah ada mas... gk enak diomongin. Kalau utk bloging baru mulai. jadi masih berusaha... :)
     
  4. Darusman Salam

    Darusman Salam Member

    Joined:
    Jul 13, 2015
    Messages:
    57
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
    Makasih banyak gan udah mau share tipsnya, sukses ya gan buat bisnis yang lagi dijalanin :D
     
  5. kursitamu

    kursitamu Member

    Joined:
    Jul 12, 2015
    Messages:
    235
    Likes Received:
    8
    Trophy Points:
    18
    Mau nambahin gan, tekun jangan lupa berdoa juga . Bagi yang main web seo backlink dengan berdoa juga sangat penting loh gan
     
Loading...

Share This Page