Cara Mudah Membuka HP Android Yang Lupa Password

Discussion in 'Android' started by niena, Jun 19, 2015.

  1. niena

    niena New Member

    Joined:
    Jun 16, 2015
    Messages:
    22
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    Untuk menjaga keamanan Hp Android yang kita miliki, pastinya kita akan menggunakan yang namanya kunci. Kunci di dalam smartphone Android dapat dibedakan menjadi 2 macam yakni sandi dan pola. Kita bisa menentukan dengan bebas password tersebut.

    [​IMG]
    Akan tetapi terkadang setelah kita mengunci Hp Android dengan password yang telah dibuat sendiri. Kita kerap sekali lupa susunan password tersebut. Sehingga membuat ponsel Android yang kita miliki tidak bisa digunakan untuk kegiatan apapun. Nah bagi Anda yang menghadapi masalah seperti itu, berikut ini ada beberapa cara membuka hp Android yang lupa password.

    Cara Mudah Membuka HP Android Yang Lupa Password

    1. Gunakan Factory Data Reset
    Cara membuka hp Android yang pertama adalah dengan menggunakan fitur factory data reset. Fitur ini memungkinkan Anda bisa membuka hp Android yang lupa password. Baik itu password berupa sandi ataupun pola. Anda bisa melakukan factory data reset ini melalui Android recovery.

    • Pertama matikan terlebih dahulu hp Android Anda.
    • Kemudian tekan tombol home, volume up (untuk membesarkan suara) dan tombol power secara bersamaan selama 5 detik.
    • Setelah 5 detik, lepaskan penekanan tombol tersebut dan Anda akan masuk kedalam sederet menu recovery reset.
    • Untuk mengarahkan pada bagian factory data reset, gunakan tombol volume dan jika sudah terarah tekan tombol power.
    • Setelah penekanan tombol power pada menu factory data reset ini ponsel Anda akan melakukan setting ulang. Semua akan kembali seperti pada saat Anda membeli ponsel Android tersebut pertama kalinya.

    1. Menggunakan Bantuan Panggilan Telepon
    Cara membuka hp Android yang lupa password selanjutnya adalah dengan menggunakan panggilan telepon. Cara ini sangat berguna jika memang ponsel Android Anda tidak bisa digunakan untuk akses akun gmail karena tidak bisa terkoneksi internet.

    • Pertama buat sebuah penggilan ke hp Android yang Anda miliki. Anda bisa meminjam milik teman ataupun ponsel lainnya.
    • Jika panggilan sudah masuk, angkat penggilan tersebut dan jangan ditutup akan tetapi tekan tombol home, maka Anda akan masuk ke menu setting.
    • Nah dibagian menu setting inilah Anda bisa mengaktifkan data koneksi internet. Tentunya koneksi tersebut digunakan untuk masuk ke akun gmail Anda dan mengganti ataupun membuat akun yang baru.
    Itulah beberapa cara membuka hp Android yang lupa password. Kedua cara tersebut bisa Anda terapkan untuk password sandi ataupun pola. Sekian ulasan pada kesempatan kali ini. semoga dapat bermanfaat dan mampu menjadi solusi masalah gadget yang Anda alami. Semoga Bermanfaat [​IMG]

    Sumber
     
  2. AquariuZ

    AquariuZ Active Member

    Joined:
    Apr 16, 2015
    Messages:
    1,006
    Likes Received:
    88
    Trophy Points:
    48
    Taunya cuma cara pertama, cara kedua gak pernah tahu
    kalo cara kedua harus ada pulsa atau di wi-fi zone ya... hehehehehe

    thanks y @niena
     
  3. cepagaric

    cepagaric Member

    Joined:
    May 26, 2015
    Messages:
    67
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    8
  4. Muhammad Khoir

    Muhammad Khoir Super Level

    Joined:
    Jun 10, 2014
    Messages:
    2,873
    Likes Received:
    362
    Trophy Points:
    83
    Google+:
    Pakek cara satu aja dah...! Factory data reset...!
     
  5. DwiKhasbullah

    DwiKhasbullah Well-Known Member

    Joined:
    Aug 7, 2014
    Messages:
    1,955
    Likes Received:
    138
    Trophy Points:
    63
    Yup bener banget Mbk.Niena.... 2 langkah yang musti di pegang dan diketahui, selain itu
    ya Flash ulang, kalau takut resikonya bawa ke konter terdekat heheehhe
    Soalnya kalau nyampek salah data hilang semua n hp bisa matot alias mati total hehe
     
  6. niena

    niena New Member

    Joined:
    Jun 16, 2015
    Messages:
    22
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    iya bner, klo mang cara pertama dan kedua blm jga bisa, jln trakhir ya di flash.. :D
     
  7. DwiKhasbullah

    DwiKhasbullah Well-Known Member

    Joined:
    Aug 7, 2014
    Messages:
    1,955
    Likes Received:
    138
    Trophy Points:
    63
    Hehheeh bener sis.. Btw Cantik banget asli apa Clon Sis...? hmmmmm Pasti perawatannya lumayan mahal itu pipi
    sampek mulus banget heheh
     
  8. niena

    niena New Member

    Joined:
    Jun 16, 2015
    Messages:
    22
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    6
    haha.. insya Allah asli cew tulen.. :D
     
  9. AquariuZ

    AquariuZ Active Member

    Joined:
    Apr 16, 2015
    Messages:
    1,006
    Likes Received:
    88
    Trophy Points:
    48
  10. DwiKhasbullah

    DwiKhasbullah Well-Known Member

    Joined:
    Aug 7, 2014
    Messages:
    1,955
    Likes Received:
    138
    Trophy Points:
    63
    *bagus* Mantab *kagum*
     
Loading...

Share This Page