3 Tempat Wisata di Garut Yang Cocok Untuk Liburan Lebaran

Discussion in 'Tourism' started by kio waluyo, Jun 22, 2017.

  1. kio waluyo

    kio waluyo Member

    Joined:
    May 1, 2017
    Messages:
    90
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    Halloo sobat bersosial.com apa kabar ? Mudah - mudahan sobat semua dalam kondisi baik yah :). Sobat, adakah diantara Anda yang pernah mengunjungi kota Garut ? Yah kota yang terkenal dengan Dodol dan Jeruk Garutnya ini mempunyai objek wisata yang lengkap, mulai dari pantai, gunung, hingga hutan rimba semua lengkap ada di Garut.

    Kalo diantara sobat ada yang tidak percaya apa yang saya katakan diatas, sobat bisa lihat video saya dibawah ini!



    Pemandangannya juga indah - indah sobat, terutama objek wisata seperti Gunung Papandayan, Pantai Garut Selatan dan juga Objek Wisata Garut Darajat. Nah, ketiga objek wisata tersebut sangat cocok untuk menjadi tempat liburan lebaran sobat yang sebentar lagi akan segera tiba. Baiklah supaya sobat lebih tertarik untuk mengunjunginya, saya uraikanlah informasinya sedikit.

    1. Gunung Papandayan Garut


    [​IMG]
    Sudah tak diragukan lagi pemandangan di Gunung Papandayan Garut memang tak ada duanya. Saya sering banget berkunjung kesana, namun tak tau kenapa gak pernah bosan. Saya selalu merasakan sensasi yang berbeda setiap berkunjung kesini, apalagi waktu ditemani pacar saya sensasinya sungguh sangat berbeda :D yah iyah lah lawong ditemani pacar *ketawa4*

    Sobat semua sudah tahu bukan bahwa digunung papandayan itu ada Padang Edelweiss dan juga hutan mati, itu sebenarnya menurut saya yang pemandangannya sungguh indah. Selain itu, kini juga terdapat spot untuk melihat Sunrise yaitu di disekitar hutan mati. Pokoknya jika sobat penasaran dengan detail lengkapnya tentang objek wisata ini, sobat bisa lihat postingan saya mengenai Pesona Gunung Papandayan di bersosial ini.

    2. Pantai di Garut Selatan

    [​IMG]
    Yang ke-2 adalah Pantai Garut Selatan. Banyak spor - spot pantai disana yang keindahannya mungkin berani bersaing dengan pantai di kota Bali. Ada Pantai Rancabuaya, Pantai Santolo, Pantai Sayang Heulang, Pantai Puncak Guha dan lain sebagainya. Pokoknya Anda gk bakal nyesel deh liburan lebaran disana. Namun yang harus Anda ingat disana banyak pungutan - pungutan liar di daerah Pantai Santolo dan juga Sayang Heulang akan tetapi saya pastikan kalau di Pantai Rancabuaya gk akan ada pungutan liar seperti itu disana sangat aman dari para preman.

    3. Objek Wisata Darajat

    [​IMG]
    Saya juga bingung sebenarnya entah kenapa objek wisata darajat ini sangat banyak diminati oleh wisatawan luar kota Garut. Bahkan kebanyakan para tamu yang melakukan paket wisatanya bersama kami HDG Team selalu menanyakan objek wisata darajat tersebut. Padahal menurut saya pribadi pemandangannya memang bagus tapi tidak sebagus Gunung Papandayan.

    Mungkin karena adanya Pemandaian Air Panas Waterpark dan juga pemandangan hijaunya pegunungan yang khas. Tapi harus Anda ketahui bahwa di perjalanan menuju ke Darajat Pass Waterpark itu juga jika Anda membawa kendaraan bus akan banyak pak ogah dan juga preman yang meminta pungutan liar.

    Itulah sobat 3 Tempat Wisata di Garut Yang Cocok Untuk Liburan Lebaran. Anda tertarik dengan wisata yang mana ? Tunjukan apresiasimu dengan mengisi kolom komentar yang tersedia di bersosial ini. Sampai Jumpa ! bye bye
     
  2. Rip Neko

    Rip Neko Member

    Joined:
    Jun 22, 2017
    Messages:
    135
    Likes Received:
    14
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Saya pengen ke darajat padahal gk terlalu jauh tapi belum pernah *akhirnya*
     
    kio waluyo likes this.
  3. kio waluyo

    kio waluyo Member

    Joined:
    May 1, 2017
    Messages:
    90
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    gk maksain kali mas :D Emang tinggalnya di daerah Garut mana mas ?
     
  4. Rip Neko

    Rip Neko Member

    Joined:
    Jun 22, 2017
    Messages:
    135
    Likes Received:
    14
    Trophy Points:
    18
    Google+:
    Gk di garut sih mas, saya di tasikmalaya hhe *peace*
     
  5. kio waluyo

    kio waluyo Member

    Joined:
    May 1, 2017
    Messages:
    90
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    hhhaa kirain di Garut mas
     
    Rip Neko likes this.
  6. bellacutek

    bellacutek New Member

    Joined:
    Jul 3, 2017
    Messages:
    5
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    liburan lebaran kemaren tempat wisata garut seperti lautan manusia
     
  7. kio waluyo

    kio waluyo Member

    Joined:
    May 1, 2017
    Messages:
    90
    Likes Received:
    7
    Trophy Points:
    8
    Google+:
    hhaa memang mas apalagi di Garut selatan, jalanan padet bangeet
     
Loading...

Share This Page