Tips Menanam Jeruk Nipis

Discussion in 'General Discussion' started by Arwan Gunadi, May 10, 2020.

Tags:
  1. Arwan Gunadi

    Arwan Gunadi New Member

    Joined:
    Jun 3, 2018
    Messages:
    6
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    1. Persiapann Bibit Tanaman
    [​IMG]
    YouTube
    Sesuai yang sudah saya jelaskan sebelumnya, tanaman Jeruk Nipis dapat dibudidayan melalui dua metode, yaitu dengan cara Vegetatif dan Generatif. Apa itu menanam secara Vegetatif? Yang membudidayakan dengan cara stek atau okulasi (cangkok). Sedangkan Generatif itu membudidayakan melalui benih (Biji). Sebelum menanam jeruk nipis dengan cara cangkok, alangkah baiknya perhatikan beberapa anjuran dibawah ini :

    • Pastikan pohon indukan memiliki kualitas unggulan dan hasil terbaik,
    • Pohon terletak di tanah yang subur,
    • Pohon tidak terserang penyakit,
    • Pohon memiliki buah yang banyak,
    • Pohon memiliki akar yang kuat,
    • Pohon berdahan halus berdiameter 3 cm.
    Sementara untuk metode generative, hal yang perlu diperhatikan, yaitu dimana pohon jeruk nipis ditanam mulai dari biji adalah dari buahnya langsung yang diperas lalu bijinya dijemur selama 3 hari tanpa terkena sinar matahari secara langsung.

    2. Persiapan Lahan Tanam
    Untuk mempersiapan lahan tanam pada tanaman Jeruk Nipis ini sebetulnya sama halnya dengan tanaman lainnya, yaitu pastikan lahan dalam kondisi bersih dari gangguan rumput liar atau gulma. Dilakukannya hal ini agar tanaman dapat tumbuh dan berkembang dengan baik.

    Nah bagaimana cara membersihkan gulma ini? Yaitu dengan cara mencabutnya atau mengaritnya lalu bakarlah. Mengapa perlu ada pembakaran? Karena abu pembakaran bisa kita manfaaatkan untuk pupuk dasar organik bagi tanaman yang akan di tanam. Dalam tahapan ini anda juga bisa melakukan pemindahan bibit dilakukan.

    3. Persiapan Media Tanam
    Dalam mempersiapkan media tanam cukup mudah kok, pertama amati dan perhatikan lokasi tanam yang akan ditanami jeruk nipis nanatinya. Tentu disutu terdapat tanamaan lainnya, apakah tanaman itu tumbuh dengan seubuh atau tidak. Jika tanama tersebut tumbuh dengan baik makan lokasi pas untuk dijadikan lokasi lahan tanam.

    Selain itu, jika di lahan tanam tersebut banyak tumbuh ilalang, artinya itu menandakan bahwa tanah itu memiliki tingkat kesuburan yang baik. Namun, kandungan tanahnya kurang netral, untuk itu diperlukan kapur dolomit agar Ph/kesuburan tanah membaik.

    4. Pembuatan galangan
    Apa fungsi dari pembuatan galangan? mempermudah pertumbuhan akar dari bibit pohon jeruk nipis anda. Apabila akar telah menanacap dan tumbuh di dalam tanah, maka galangan tidak lagi diperlukan oleh pohon.

    Bukan hanya itu saja tuhuan pembuatan galangan, melainkan agar air siraman atau air hujan tidak menggenang di area tanaman. Oleh karena itu, adanya galangan air tersebut akan turun dengan sendirinya dan menjadikan kelembapan tanah terjaga.

    5. Pengaturan Jarak Tanam
    Mengapa dibutuhkan penjarakan pada tanaman? Hal ini bertujuan agar nantinya jika tanaman telah tumbuh besar dan daunnya tumbuh dengan lebat serta berkembang dengan baik tanpa terhalang pohon jeruk nipis yang lainnya.

    Selian itu,agar sinar matahari dapat tersorot dan menyinari pohon secara merata serta tidak terhalang oleh tanaman lainnya. Biasanya penjarakan tiap tanaman ini berjarak 4 meter.

    6. Pembuatan lubang tanam
    Tujuan dari pembuatan lubang tanam ini yaitu memudahkan pemindahan bibit ke area tanam. Akan tetapi, alangkah baiknya lubang tanam ini dipersiapkan dua minggu penanaman berlangsung. Mengapa demikian? Karena supaya lubang bisa taburkan pupuk dasar terlebih dahulu. Untuk jenis pupus dasar ini, anda dapat menggunakan pupuk organik.

    Sumber Informasi : https://arwanblogger.com/
     
Loading...

Share This Page