Pahami Tips Berikut Ini Sebelum Membuat CV

Discussion in 'General Business' started by Bagas Pramudita, Apr 1, 2019.

  1. Bagas Pramudita

    Bagas Pramudita Member

    Joined:
    Mar 6, 2019
    Messages:
    89
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    8
    [​IMG]
    Untuk melamar pekerjaan, pasti kamu perlu membuat surat lamaran beserta CV kan?

    Biasanya untuk Fresh Graduate atau orang yang baru ingin melamar pekerjaan, mereka membuat CV hanya biasa saja. Padahal ada beberapa hal yang perlu dilakukan sebelum membuat CV.

    Adapun hal-hal yang harus kamu perhatikan ketika membuat sebuah CV antara lain adalah:

    1. Lakukan Job Research
    Sebelum membuat CV, ada baiknya kamu melakukan Job Research. Tentunya hal itu bertujuan agar CV yang kamu buat relevan dengan pekerjaan yang akan dilamar.

    Kumpulkan segala macam informasi mengenai pekerjaan yang kamu incar. Dengan begitu kamu bisa memilih perusahaan mana yang akan kamu kirimi surat lamaran beserta CV.

    2. Perhatikan Isi CV
    [​IMG]
    Nah, ini penting banget guys. Kamu harus memperhatikan isi CV sebelum dikirimkan. Mungkin buat kamu yang memiliki pengalaman pastinya sudah tau ya tentang isi dari CV itu.

    "Emang apa aja sih isi CV?"

    Adapun hal-hal yang perlu kamu isi di CV adalah:
    • Identitas diri - Nama lengkap, Tanggal lahir, Alamat, Nomor telepon, Pas foto, dan Email.
    • Pendidikan - Dari awal hingga akhir.
    • Keterampilan - Jelaskan keterampilan yang kamu miliki.
    • Pengalaman Kerja - Untuk Fresh Graduate, bisa tidak mengisikan ini.
    • Informasi lain mengenai diri kamu - Hobby, Referensi, Pelatihan, atau yang lainnya.
    3. Buat CV Semenarik Mungkin
    Buatlah desain CV yang menarik, jangan monoton seperti pada umumnya. Kamu bisa menggunakan berbagai macam situs penyedia layanan pembuatan CV seperti Canva atau sejenisnya.

    4. Cek Ulang Hasil CV
    Setelah membuat CV, maka langkah yang harus kamu lakukan adalah mengeceknya terlebih dahulu. Perhatikan apakah ada typo dalam penulisan kata atau ada data yang kurang lengkap.

    Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika membuat Curriculum Vitae (CV). Semoga dapat membantu kamu ya!
     
Loading...

Share This Page