Jutaan Pengembang sudah Daftar ke HarmonyOS

Discussion in 'Internet Service & Networking' started by bimo dimas, Jun 14, 2021.

  1. bimo dimas

    bimo dimas Member

    Joined:
    Oct 26, 2020
    Messages:
    300
    Likes Received:
    1
    Trophy Points:
    18
    [​IMG]

    Merahputih.com - Salah satu kunci kesuksesan sebuah ponsel pintar, yakni ekosistem aplikasinya. Ponsel pintar Huawei memiliki sistem operasi sendiri yang bernama HarmonyOS.

    Sistem operasi HarmonyOS muncul ketika sejumlah perangkat Huawei diblokir oleh perusahaan Amerika Serikat. Akibatnya, sistem operasi Android tak bisa lagi digunakan. Meski begitu, sistem operasi Huawei dikabarkan berjalan lancar tanpa adanya masalah besar.

    Seperti yang dilansir dari laman Ubergizmo, Huawei baru-baru ini mengungkapkan, hingga saat ini 134.000 aplikasi sudah tersedia untuk platform terbarunya. Menariknya, sudah lebih dari 4 juta pengembang yang sudah mendaftar.

    Jumlah pengembang yang mendaftar tersebut dinilai sangat mengejutkan. Karena, bila melihat hanya satu aplikasi per pengembang, itu artinya ada sekitar 4 juta aplikasi sudah bisa diinstal di ponsel pintar.

    Sedikit informasi, HarmonyOS merupakan sebuah jawaban Huawei untuk sistem operasi Google, Android. Karena, Huawei terjebak di tengah perang dagang antara Amerika Serikat dan Tiongkok, hingga menyebabkan Huawei tak bisia menggunakan layanan Google pada ponsel pintarnya.

    Kondisi tersebut lantas memaksa Huawei untuk mencari alternatif, termasuk platform selulernya. Tapi, HarmonyOS diharapkan menjadi lebih dari sekadar platform ponsel pintar.

    Dengan adanya HarmonyOS, Huawei telah membayangkan bahwa sistem operasi tersebut, bisa digunakn pada berbagai jenis gadget, dari mulai peralatan rumah pintar, TV pintar dan berbagai jenis lainnya.

    Sedikit informasi, pada awal bulan Juni 2021 lalu, Huawei telah memperkenalkan versi kedua dari sistem operasi HarmonyOS.

    Peluncuran OS baru tersebut juga dilakukan bersamaan dengan diluncurkannya dua jam tangan pintar dan dua tablet yang telah menjalankan HarmonyOS.

    Tapi, huawei belum memperkenalkan sistem operasi tersebut pada perangkat ponsel maupun tablet. Kendati demikian, Huawei sudah mengonfirmasi bahwa akan memperbarui sekiar 100 ponsel dan tablet, dari OS Android ke HarmonyOS 2.0.

    Seperti dikutip dari GSM Arena, pembaruan tersebut merupakan tahap awal yang akan dilakukan untuk perangkat yang ada di Tiongkok. Belum ada informasi tentang kapan Huawei akan meluncurkan OS tersebut untuk pengguna perangkat yang ada di luar Tiongkok.

    Sumber
     

Share This Page