Jamin Berhasil!!! Ini Tips Cara Membuat Dalgona Coffee Anti Gagal, Minuman Kekinian Yang Lagi Viral!

Discussion in 'Cooking' started by maslatip, Apr 12, 2020.

  1. maslatip

    maslatip Member

    Joined:
    Nov 14, 2015
    Messages:
    170
    Likes Received:
    29
    Trophy Points:
    28
    Hallo sobat bersosial? Bagaimana kabarnya? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bahagia. Amin... Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tips bagaimana cara membuat Dalgona Coffee yang sedang viral di media sosial seperti instagram akhir-akhir ini pada saat "physical distancing" akibat pandemi virus corona "Covid 19".

    Apa seh Dalgona Coffee itu?

    Dalgona Coffee merupakan minuman kocok yang berbahan dasar kopi, gula, dan susu cair. Minuman ini biasanya disajikan dalam gelas dengan susunan bagian bawah berupa susu putih cair dan es batu, sedangkan bagian atasnya diisi oleh foam / krim kental berwarna coklat pucat nan lembut. Nama Dalgona sendiri diambil dari nama permen tradisional Korea Selatan karena bentuk keduanya mirip.

    Jika ditelusuri lebih jauh lagi, Dalgona Coffee ternyata mirip dengan minuman asal India yang bernama Phenti Hui. Proses bikinnya pun hampir sama, dengan mencampurkan kopi, gula, dan sedikit air panas ke dalam cangkir, kemudian dikocok sampai berbusa. Perbedaannya terletak pada cara peyajian, dimana pada Phenti Hui susunya dituangkan di atas busa, sedangkan pada Dalgona kebalikannya.

    [​IMG]

    Tips Membuat Dalgona Coffee Anti Gagal

    Walaupun tampak praktis, namun membuat Dalgona Coffee ternyata gampang-gampang susah. Terbukti, cukup banyak orang yang tak berhasil dalam meracik foam / krim, mulai dari foamnya tenggelam hingga foam tidak mengembang. Nah, agar dalgona buatan kamu berhasil, berikut beberapa tips yang perlu diperhatikan pada saat membuatnya.
    • Pakailah kopi murni seperti Nescafe Classic, bukan kopi instant 3-in-1.
    • Gunakan perbandingan 1 : 1. Jika kopi 2 sendok makan, maka gula dan air juga 2 sendok makan. Begitu seterusnya, semua takaran ketiga bahan tersebut harus sama.
    • Gunakan air panas atau air dingin. Air panas berfungsi untuk melarutkan gula, jika memakai air dingin sebaiknya memakai gula cair / gula dihaluskan terlebih dahulu.
    • Untuk mengocok / mengaduk, gunakan Mixer, pengocok adonan kue (whisk kawat), atau Saringan.
    • Kocoklah secara konsinten tanpa berhenti hingga terbentuk foam. Semakin lama mengocok ketiga bahan tersebut, maka akan semakin bagus foam yang dihasilkan. Jika ingin foam cepat terbentuk dan mengembang, gunakan mixer untuk pengocoknya.
    • Jika ingin berkreasi, maka kamu bisa mengganti bahan Nescafe Classic dengan Milo, Good Day Cappucino, Chocolatos, atau Luwak White Koffie, maka tambahkan sedikit SP (emulsifer / pengemulsi) agar bisa mengembang dan membentuk foam. Pastikan, SP di tim dulu dan gunakan SP yang bersertifikat halal MUI ya!

    Baca Juga : Makanan Khas Semarang Yang Paling Enak Dan Maknyus

    Contoh Resep Cara Membuat Dalgona Coffee Dengan Nescafe Classic

    Saat ini, ada banyak sekali resep cara membuat Dalgona Coffee yang sudah beredar di media sosial atau pun YouTube. Kamu tinggal searching, memilih berbagai kreasi resep dalgona, lalu mempraktekkannya di rumah. Lumayan, buat mengisi kegiatan dan mengusir rasa jenuh / bosan. Berikut ini contoh bahan dan langkah-langkah membuat Dalgona Coffee sederhana.

    Bahan-bahan :
    • 2 sendok makan kopi Nescafe Classic atau 2 sachet Nescafe Classic ukuran masing-masing 2 gram.
    • 2 sendok makan gula pasir.
    • 2 sendok makan air panas.
    • Susu putih cair secukupnya.
    • Es batu secukupnya.
    Cara membuat :
    • Siapkan wadah berupa mangkok atau piring.
    • Masukkan ke dalam wadah kopi, gula pasir, dan air panas sesuai takaran.
    • Campur dan aduk memakai sendok hingga bahan-bahan tersebut tercampur secara merata.
    • Kocok adonan / bahan-bahan yang telah tercampur memakai mixer atau pengaduk atau saringan selama 3 - 5 menit hingga terbentuk foam. Semakin lama mengocoknya, maka akan semakin bagus foam yang terbentuk.
    • Siapkan 1 buah gelas untuk wadah minuman Dalgona Coffee.
    • Masukkan potongan es batu ke dalam gelas.
    • Tuangkan susu putih cair secukupnya sesuai selera ke dalam gelas berisi es batu.
    • Ambil semua foam yang telah terbentuk memakai sendok, lalu letakkan di atas cairan susu dalam gelas hingga penuh.
    • Minuman dalgona coffee siap dinikmati.

    Demikianlah sekilas info dari saya tentang bagaimana cara membuat minuman Dalgona Coffee / Kopi Dalgona yang lagi viral. Mudah dan praktis, bukan? Apabila ada sobat bersosial yang sudah mencobanya, bisa berbagi pengalaman melalui kolom komentar. Terima kasih atas perhatiannya, semoga bermanfaat.
     
Loading...

Share This Page