Inilah Resep Soto Lamongan Paling Praktis dengan Cita Rasa Nikmat

Discussion in 'Usaha Kecil Menengah' started by esa putra, May 24, 2019.

Tags:
  1. esa putra

    esa putra New Member

    Joined:
    May 18, 2019
    Messages:
    2
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Siapa sih yang tak kenal dengan masakan soto? Tentunya banyak di antara anda yang suka sekali berkuliner soto termasuk dengan soto Lamongan. Kuliner yang satu ini memang sudah populer sekali di sekitar daerah Lamongan.

    Dengan cita rasanya yang gurih dan juga lezat mampu membuat siapapun merasa tertarik untuk mencicipinya lagi. Olahan soto paling nikmat jika anda nikmati saat sarapan, makan siang atau bahkan makan malam sekalipun. Buat anda yang berkeinginan membuatnya sendiri, kini sudah hadir resep soto Lamongan yang paling praktis.

    Salah satu ciri dari soto Lamongan ini ternyata ada pada kuahnya yang terlihat sedikit bening. Berbeda sekali dengan soto lainnya seperti soto Madura. Soto Lamongan ini bukan hanya bisa anda temui di daerah Lamongan saja tetapi sudah menyebar ke berbagai daerah. Kini bagi anda yang berkeinginan mencicipinya kini bisa mencoba membuatnya di rumah dengan adanya resep soto Lamongan.

    Langkah cara pembuatannya terbilang mudah sekali bahkan siapapun bisa membuatnya. Sebetulnya resep soto Lamongan ini dari segi bahan maupun caranya tidak jauh berbeda dengan jenis soto yang lainnya.

    Resep soto Lamongan ini memang hampir sama dengan soto lainnya, biasanya daging yang dipergunakan tentu saja daging ayam kampong yang sudah menjadi pilihan. Dengan begitu rasa dari ayamnya pun empuk dan juga gurih.

    Kuah dari soto Lamongan ini biasanya menggunakan bumbu yang terbilang khusus dan lebih banyak menggunakan rempah supaya cita rasa dari kuahnya semakin kuat. Apalagi untuk kaldunya biasanya akan menggunakan kaldu ayam yang asli.

    Tak heran lagi jika kuliner soto Lamongan ini sangat di minati banyak kalangan masyarakat. Tetapi bagi anda yang berkeinginan membuatnya sendiri di rumah, inilah resep soto Lamongan yang bisa anda praktekkan.

    Bahan yang perlu di persiapkan:

    • Ayam kampung 1 kg
    • Daun salam 5 lembar
    • Daun jeruk 5 lembar
    • Serai 2 batang
    • Daun bawang 2 batang
    • Air seperlunya saja
    Bumbu halus yang di perlukan:

    • Bawang putih 10 siung
    • Bawang merah 5 siung
    • Lada 1 sendok teh
    • Kemiri 4 biji
    • Ketumbar 1 sendok teh
    • Kunyit 1 ruas
    • Jahe 3 cm
    • Laos 3 cm
    • Penyedap rasa ayam 1 sendok teh
    • Garam dan gula seperlunya
    Bahan untuk sambal soto:

    • Cabe merah 100 gram
    • Cabe rawit 100 gram
    • Bawang putih 4 siung
    • Garam secukupnya
    Bahan pelengkap soto Lamongan:

    • Telur rebus 5 butir
    • Tauge rebus 100 gram
    • Kerupuk udang 500 gram
    • Seledri 500 gram
    • Jeruk nipis 500 gram
    Langkah praktis membuat soto Lamongan

    1. Terlebih dahulu ayam di cuci sampai bersih lalu berikan perasan jeruk nipis dan diamkan saja selama 10 menit barulah di bilas. Kini ayam pun sudah siap di rebus sampai matang.
    2. Bahan dari bumbu halus perlu di haluskan kemudian bisa di tumis menggunakan sedikit minyak dan masukkan bumbu halusnya dalam rebusan ayam tadi. Jangan sampai lupa menambahkan daun jeruk, daun salam sekaligus serai yang sudah di geprek.
    3. Tunggulah ayam sampai warnanya menjadi kuning barulah angkat dan juga tiriskan. Jangan lupa memasukkan daun bawang dalam kuah kaldu ayam kemudian aduk kuahnya.
    4. Sedangkan untuk bahan pelengkapnya kini bisa anda mulai untuk membuatnya dengan cara kerupuk udang di uleg sampai halus barulah di tambah dengan bawang putih goreng.
    5. Untuk sambalnya, rebus saja cabe merah, cabe rawit bahkan bawang putih kemudian uleg dan jangan lupa memberikan garam seperlunya saja.
    6. Kuah soto pun bisa anda sajikan bersamaan dengan bahan pelengkap yang lainnya seperti telur, tauge, ayam suir, seledri dan juga jeruk nipis.
    7. Kini soto Lamongan pun bisa anda sajikan selama masih hangat bersamaan dengan sepiring nasi.
    Pada pembahasan kalimat ini ternyata mudah sekali resep soto Lamongan yang bisa anda praktekkan sendiri di rumah. Kini anda pun tidak perlu merasa bingung lagi dengan cara pembuatan soto nan lezat dan nikmat ini.
     
  2. Nas Ozil

    Nas Ozil New Member

    Joined:
    May 4, 2018
    Messages:
    18
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    3
  3. Hari Agustomo Nugroho

    Hari Agustomo Nugroho Active Member

    Joined:
    Mar 13, 2015
    Messages:
    1,195
    Likes Received:
    78
    Trophy Points:
    48
    Google+:
Loading...

Share This Page