Bisnis Kekinian di Indonesia Butuh Social Media Monitoring

Discussion in 'General Internet' started by fiqr, Feb 23, 2019.

  1. fiqr

    fiqr New Member

    Joined:
    Oct 4, 2017
    Messages:
    4
    Likes Received:
    0
    Trophy Points:
    1
    Menjalankan bisnis di Indonesia saat ini tidak bisa lepas dari keberadaan sosial media. Penggunanya makin bertambah dari hari ke hari, orang-orang seperti memindahkan sebagian ‘hidupnya’ ke sana. Anda bisa menemukan banyak hal untuk pengembangan bisnis, mulai dari jenis pelanggan, kebutuhan pasar dan apapun yang mereka bicarakan di sosial media.


    Metode yang Anda butuhkan adalah social media monitoring. Memantau pembicaraan para pengguna sosial media tentang suatu isu atau produk, bisa jadi salah satunya adalah produk usaha Anda.


    Anda perlu tahu bagaimana reputasi brand Anda di pasaran. Berapa perbandingan pendapat baik dan buruk yang disampaikan orang-orang terkait brand Anda. Inovasi seperti apa yang orang-orang harapkan, sehingga Anda memiliki gambaran rencana bisnis ke depan untuk menghadapi persaingan. Dengan kata lain, kebutuhan sosial media monitoring di Indonesia bakal meningkat dalam jangka waktu dekat.


    Menguping pembicaraan orang-orang di sosial media


    Social media monitoring software adalah alat yang Anda butuhkan untuk melakukan pemantauan. Ada dua metode penting dalam monitoring ini, tracking dan listening. Tracking dapat diartikan sebagai melacak jejak digital.


    Sementara listening sesuai dengan arti harfiahnya, mendengarkan. Ya, Anda bisa menguping pembicaraan orang-orang di sosial media. Karena dewasa ini frekuensi percakapan di dunia maya tak kalah ramai dibanding dunia nyata.


    Kenapa Anda perlu menguping pembicaraan para pengguna sosial media? Metode ini akan menyingkat perencanaan marketing brand Anda.


    Listening tools merekam aktivitas pembicaraan orang-orang terkait brand Anda paling banyak terjadi kapan dan di mana. Dengan begitu, Anda bisa mendapat rekomendasi yang lebih spesifik untuk mempromosikan brand.


    Selain itu, menguping secara online juga memungkinkan Anda mendapat lebih banyak insight untuk mencari peluang bisnis lainnya. Melakukan perluasan bidang usaha sesuai kebutuhan pasar.


    Mengintip cara kerja listening tools di Indonesia


    Tren social media analytics kian menjamur beberapa tahun terakhir ini di Indonesia. Layanan monitoring ini digunakan oleh para pemilik brand untuk menguping percakapan di sosial media, menangkap isu-isu penting, hingga menggali informasi lebih dalam.


    Nolimit salah satunya, perusahaan ini adalah penyedia jasa social media monitoring Indonesia yang sudah berpengalaman selama delapan tahun.


    Sama seperti penyedia jasa sejenis lainnya, cara kerja tiap listening tools berfokus pada hal-hal sentimen termasuk kondisi kompetitor dan kata kunci tertentu.


    Pengguna jasa listening tools tak hanya badan usaha, tapi juga influencer atau orang-orang berpengaruh di sosial media. Mereka memanfaatkannya untuk memantau interaksi para pengikut dan memetakan tren di masyarakat.


    Proses monitoring ini membantu meningkatkan performa mereka di sosial media dan memperkuat karakter. Dengan begitu, hubungan bisnis antara sebuah brand dengan seorang influencer bisa berlangsung lebih lancar.


    Pemilik brand lebih mudah menemukan influencer yang sesuai dengan jenis produknya. Begitu juga bagi influencer, mereka bisa menggaet brand yang cocok dengan karakternya.


    Menjajal free social media analytics tools untuk bisnis Anda


    Untuk tahap awal, Anda bisa memanfaatkan free social media analytics tools yang banyak tersedia di internet. Pilihannya beragam, ada yang spesifik untuk jenis sosial media tertentu dan ada pula yang bersifat general. Berikut beberapa rekomendasi tools gratis yang bisa anda jajal:

    • Google Analytics : tools keluaran Google ini sudah sangat umum di dunia online marketing. Google Analytics membantu anda menganalisa website traffic, berapa banyak jumlah visitor yang mengakses situs brand Anda setiap harinya.

    • Nolimit: Dengan tools asal Indonesia ini Anda tidak perlu lagi memantau informasi tentang brand Anda secara manual. Lebih mudah dan praktis melalui dashboard yang mudah dipahami dengan laporan analisa yang sangat lengkap.

    • Cyfe : tools ini memungkinkan Anda membuat dashboard pribadi yang bisa disinkronkan dengan akun sosial media yang sedang Anda kelola. Anda juga bisa membuat custom report, isi laporan pemantauan sesuai data yang Anda kehendaki.

    • Tailwind : bagi Anda yang memilih publikasi brand di Instagram, Tailwind adalah tools yang wajib dijajal. Tidak hanya memonitor percakapan orang-orang, tools ini juga memberikan data traffic pengguna berdasarkan waktu. Sangat membantu Anda untuk menentukan jadwal unggah konten sehingga lebih banyak menarik minat pengguna.

    Masih ada beberapa tools lain yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan. Terapkan sekarang juga pada bisnis Anda untuk meningkatkan performa.
     
Loading...

Share This Page