5 Contoh Usaha Kecil Yang Menjanjikan Bagi Pemula

Discussion in 'Usaha Kecil Menengah' started by Sisi Setya, Sep 10, 2020.

  1. Sisi Setya

    Sisi Setya New Member

    Joined:
    Aug 4, 2020
    Messages:
    17
    Likes Received:
    4
    Trophy Points:
    3
    [​IMG]
    Mungkin sebagian dari Anda merasakan bahwa memulai sebuah bisnis diperlukan modal yang besar. Namun faktanya tidak sepenuhnya benar. Banyak pebisnis ternama memulainya dari investasi yang kecil.

    Selanjutnya peran dari pemilik bisnis untuk menemukan cara yang tepat dalam mengembangkan bisnis tersebut. Era digital saat ini merupakan waktu yang tepat bagi Anda untuk memulai bisnis karena hanya dibutuhkan investasi atau modal yang terjangkau.

    Mengapa demikian? Semua saat ini sudah menggunakan teknologi dalam menjalankan bisnis, baik secara produksi, pemasaran dan sistem keuangannya. Saat ini hanya dibutuhkan kreatifitas dalam membangun usaha kecil tersebut dan merasa yakin bahwa usaha ini sangat menjanjikan di masa depan.

    Lalu, apa saja contoh jenis usaha kecil yang menjanjikan?

    1. Warung Kopi

    Ini merupakan usaha yang menjanjikan bagi kaum milenial. Sudah menjadi kebiasaan untuk anak muda menghabiskan waktu dengan secangkir kopi. Biasanya konsumen akan terus memesan jika sudah merasa nyaman dengan tempat usaha tersebut.

    Selain tempat yang strategis, perlu juga untuk memperhatikan suasana yang dibangun dalam tempat usaha Anda. Bisa dengan konsep “instagramable” atau konsep lain yang sesuai dengan visi pemilik bisnis.

    Untuk menciptakan daya tarik pembeli, Anda juga bisa memberikan “Free Wifi” pada tempat usaha Anda. Tentunya sesuaikan seluruh harga dengan lingkungan sekitar dan perhatikan kualitas atas makanan dan minuman yang Anda tawarkan kepada konsumen.

    2. Freelance Desain Grafis

    Bagi Anda yang memiliki kemampuan dalam bidang desain, cobalah untuk membuka usaha jasa freelance desain grafis. Usaha ini sangat menjanjikan jika Anda tekuni dan perluas target pasar seperti mempromosikan jasa Anda di situs freelancer. Anda dapat memulainya dengan menerima pembuatan desain banner, poster, spanduk, logo dan masih banyak lagi.

    3. Reseller Produk

    Salah satu usaha kecil yang juga menjanjikan penjualan tinggi dengan resiko dan modal kecil adalah menjadi reseller. Seperti yang sudah Anda ketahui, reseller berarti Anda menjual kembali barang atau produk orang lain kepada calon konsumen Anda.

    Langkah pertama, jalin hubungan baik dengan pemilik produk atau penjual utama nya. Pastikan Anda diberikan izin untuk menjual kembali produknya. Jika sudah dilakukan, maka Anda dapat langsung memasarkan produk kepada relasi, data pelanggan Anda, sosial media dan lain sebagainya.

    4. Usaha Preloved

    Di tengah kondisi ini, usaha preloved tergolong sangat menjanjikan. Tidak perlu membuat produk terlebih dahulu dan menyewa sumber daya manusia yang banyak. Anda dapat langsung memulai bisnis tanpa harus mengeluarkan modal yang besar.

    Preloved berarti Anda menjual produk Anda dalam keadaan baik dan terjaga kualitasnya. Barang yang dijual pun beragam, mulai dari barang yang bermerek terkenal (branded) hingga barang dari merek lokal.

    Mulailah dengan menjual barang yang tidak Anda gunakan kembali seperti baju, tas, sepatu, dan lainnya.

    5. Usaha Air Minum Bersih

    Air minum bersih sudah menjadi konsumsi utama dan wajib bagi masyarakat. Dengan adanya pandemi, menjadi sebuah perhatian utama untuk menjaga kesehatan tubuh. Ini merupakan peluang yang menjanjikan. Anda dapat bekerjasama langsung dengan agen dari air minum bersih tersebut.

    Sumber : https://www.harmony.co.id/blog/10-usaha-kecil-yang-menjanjikan-dan-mudah-dijalankan
     
Loading...

Share This Page